Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kamera Samsung Galaxy A80 Punya Fitur yang Tidak Dimiliki Galaxy S10

Fungsinya mirip dengan Live Focus untuk foto, hanya saja diterapkan di gambar bergerak alias video.

Di antara ponsel-ponsel Samsung, fitur yang satu ini hanya bisa ditemukan di Galaxy A80. Bahkan ponsel Galaxy S10e, S10, dan S10 Plus yang berharga lebih mahal pun tidak memilikinya.

Sebab, efek Live Focus Video membutuhkan kamera Time of Flight (ToF) khusus yang berperan mengukur jarak subyek ke kamera ponsel. Kamera jenis tersebut memang hadir di Galaxy A80, tapi absen di trio Galaxy S10.

Sebenarnya Galaxy S10 versi 5G memiliki fitur serupa karena datang dengan kamera ToF di depan dan belakang, namun ponsel ini tak dipasarkan di Indonesia.

Dibandingkan Galaxy S10 5G pun, Galaxy A80 memiliki keunikan berupa modul kamera yang bisa berputar.

Ada tiga kamera yang disematkan di modul tersebut. Selain kamera ToF, terdapat unit kamera utama 48 megapiksel (f/2.0, wide) dan kamera 8 megapiksel (f/2.2 ultra wide angle).

Modul kamera Galaxy A80 akan mencuat ke atas, kemudian berputar ke arah depan begitu disetel ke dalam mode selfie, baik untuk menjepret foto ataupun video.

Walhasil, kualitas foto dan video selfie dari Galaxy A80 pun sama bagusnya dengan kamera belakang karena unit kamera yang digunakan memang sama.

Semua fitur kamera belakang, termasuk Live Focus Video tadi, pun bisa dipakai untuk perekaman video secara selfie alias menghadap wajah sendiri.

KompasTekno sempat menjajal fitur Live Focus Video ini dengan berbekal unit sample yang disediakan Samsung.

Sebagus apa hasilnya? Silakan simak dalam video ulasan Galaxy A80 oleh KompasTekno di tautan berikut ini.

https://tekno.kompas.com/read/2019/07/30/11110007/kamera-samsung-galaxy-a80-punya-fitur-yang-tidak-dimiliki-galaxy-s10

Terkini Lainnya

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke