Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo K3 di Indonesia

KOMPAS.com - Oppo resmi memboyong ponsel seri K3 ke Indonesia, Rabu (7/8/2019). Smartphone ini dirilis bagi anak-anak muda yang kreatif dan ingin mencicip teknologi terbaru di smartphone mereka.

Oppo K3 mengusung layar AMOLED berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD Plus, rasio aspek 19,5:9, dan rasio screen-to-body yang diklaim mencapai 91,1 persen.

Karena bagian depannya penuh dengan layar, Oppo K3 dibekali dengan kamera selfie dengan mekanisme pop-up beresolusi 16 megapiksel.

Kamera ini, seperti "saudaranya" Oppo F11 Pro, bisa muncul ketika hendak dipakai dan disembunyikan ketika tidak digunakan.

Pada aspek fotografi, Oppo K3 dibekali dengan dua kamera di bagian punggungnya. Masing-masing kamera ini beresolusi 16 megapiksel (bukaan f/1.7) dan 2 megapiksel (bukaan f/2.4) untuk mempercantik hasil foto bokeh.

Di sisi dapur pacu, Oppo K3 menggunakan prosesor Snapdragon 710 yang dipadankan dengan RAM 6 GB dan media penyimpanan 64 GB.

Untuk sistem biometrik, Oppo K3 mengandalkan modul pemindai sidik jari yang tertanam langsung di dalam layar (in-display).

Oppo K3 menjalankan sistem operasi Android 9.0 Pie dengan modifikasi antarmuka khas Oppo Color OS 6.0.

Ponsel ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 3.765 mAh dengan dukungan teknologi pengisian cepat VOOC 3.0 20W.

Di Indonesia, Oppo K3 dibanderol dengan harga Rp 4 juta. Ponsel ini hanya bisa didapatkan secara online di e-commerce Lazada melalui sistem flash sale yang bakal dimulai 8 Agustus pukul 12.30 WIB. Pada sesi flash sale ini, harga Oppo K3 dibanderol dengan Rp 3,6 juta.

Sebagai pertimbangan sebelum membeli, simak tabel lengkap spesifikasi dan harga Oppo K3 di bawah ini.

  Oppo K3
Ukuran layar AMOLED 6,5 inci, 1.080 x 2.340 piksel, rasio 19,5:9
Dimensi fisik 161,2 x 76 x 9,4 mm
Bobot 191 gram
Prosesor CPU: Snapdragon 710, Octa-core 2x2,2 GHz, 6x1,7 GHz; 
GPU: Adreno 616
RAM 6 GB
Media penyimpanan 64 GB
Kamera belakang (1) 16 megapiksel, bukaan f/1.7, PDAF
Kamera belakang (2) 2 megapiksel, bukaan f/2.4, depth sensor
Kamera depan Motorized pop-up selfie camera, 16 megapiksel bukaan f/2.0
Kapasitas baterai 3.765 mAh, VOOC 3.0 Fast Charging 20W
Konektor USB Type-C, 3,5mm audio jack
GPS Ya, A-GPS, GLONASS, BDS
Kartu SIM Dual-SIM (nano)
Konektivitas wireless 4G, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.0, Hotspot
Biometrik Fingerprint sensor (di dalam layar), Face Unlock
Sistem operasi Android Oreo 9.0, ColorOS 6.0
Pilihan warna Jade Black, Pearl White
Harga Rp 3.999.000 (Rp 3.599.000 harga flash sale)

https://tekno.kompas.com/read/2019/08/08/12350097/spesifikasi-lengkap-dan-harga-oppo-k3-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke