Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mengirimkan E-mail Lain sebagai Lampiran di Gmail

Caranya mudah saja, yakni cukup dengan membuka kotak masuk (inbox) di situs Gmail, lalu klik dan geser (drag and drop) e-mail yang akan dilampirkan ke jendela penulisan e-mail yang terbuka.

E-mail dari inbox tadi kemudian akan ditambahkan sebagai attachment di bodi pesan. Pengguna bisa melampirkan lebih dari satu e-mail apabila diinginkan.

Ada juga cara lainnya dengan membuka inbox dan memilih e-mail mana saja yang akan diteruskan sebagai lampiran. Lalu, klik tombol overflow yang bersimbol tiga titik vertikal di bagian tengah atas layar, kemudian pilih opsi "Forward as attachment".

Google menambahkan fitur "e-mail dalam e-mail" ini dengan maksud mempermudah pembahasan sebuah topik via e-mail. Daripada mengirim banyak e-mail terkait satu topik secara terpisah, lebih gampang untuk mencantumkan rangkaian e-mail tadi sebagai lampiran.

"Dengan mengirim e-mail sebagai attachment, Anda bisa menulis rangkuman topik secara singkat dengan disertai lampiran berisi e-mail pendukung yang kemudian bisa dibuka oleh penerima," tulis Google dalam sebuah posting blog berisi pengumuman soal fitur ini.

Perlu ditambahkan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (19/12/2019), e-mail lain akan dilampirkan sebagai attachment dengan ekstensi file .eml.

Ketika dijajal oleh KompasTekno, file .eml ini bisa dibuka dengan lancar di jendela terpisah di Gmail versi web. Namun, ketika coba dibuka lewat aplikasi Yahoo Mail di Android yang merupakan layanan e-mail lain, hanya muncul teks acak.

https://tekno.kompas.com/read/2019/12/19/12470027/cara-mengirimkan-e-mail-lain-sebagai-lampiran-di-gmail

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke