Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bocoran Gambar Google Pixel 5 XL, Ada Tiga Kamera Berbentuk "U"

KOMPAS.com - Google disinyalir tengah menyiapkan smartphone penerus seri Pixel 4, Pixel 5, untuk diluncurkan tahun ini. Bocorannya belakangan mulai beredar di internet.

Salah satunya adalah sebuah video rekaan (rendering) 3D yang disebut menampilkan sosok ponsel Pixel 5 XL. Akhiran "XL" menandai model dengan ukuran fisik lebih besar di lini smartphone Pixel Google.

Dalam gambar render yang diedarkan oleh kanal YouTube Front Page Tech (FPT) itu, tampak Pixel 5 XL memiliki tiga buah kamera belakang yan tersusun di dalam modul bebentuk mirip huruf "U" atau setengah kapsul.

Di dalam modul mengilap ini terpatri tiga modul kamera, berikut sebuah LED flash yang diapit dengan ketiga modul kamera tadi.

Salah satu dari tiga modul kamera tersebut, tepatnya yang diletakkan di bagian bawah, diduga merupakan kamera ultrawide. 

Apabila benar, maka ini merupakan peningkatan yang terbilang signifikan dari pendahulunya.

Pasalnya, lini ponsel Pixel sejauh ini belum memiliki kamera dengan lensa yang berbidang pandang super lebar, hanya wide standar dan telephoto pada seri Pixel 4.

Selain kamera, terlihat pula ada beberapa tombol di bagian bingkai kiri ponsel (jika dilihat dari bagian belakang), namun tidak disebutkan apa fungsi tombol tersebut.

Kendati tidak turut dikuak oleh FPT, bagian depan Pixel 5 XL konon tetap mengusung desain layar berponi lebar yang masih dibekali dengan sejumlah sensor "Motion Sense" seperti seri Pixel 4, tapi ukuran notch ini akan lebih kecil.

Google sendiri disinyalir bakal menggelar acara "Made by Google" untuk meluncurkan aneka  produk bikinan perusahaan -termasuk lini ponsel Pixel 5- di bulan Oktober mendatang, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari BGR, Senin (17/2/2020).

https://tekno.kompas.com/read/2020/02/17/15370097/bocoran-gambar-google-pixel-5-xl-ada-tiga-kamera-berbentuk-u-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke