Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jumlah Pengguna Zoom Terus Naik meskipun Ada Isu Keamanan

Bukannya berkurang, jumlah pengguna harian Zoom justru dilaporkan terus merangkak. Dalam tiga minggu terakhir, Zoom sesumbar mengalami kenaikan jumlah pengguna aplikasi hingga hampir 50 persen.

Pada 21 April, Zoom melaporkan 300 juta orang sudah menggunakan platformnya untuk melakukan telekonferensi. Angka ini naik dari 1 April lalu yang baru mencapai 200 juta pengguna.

Kenaikan jumlah pengguna ini ikut mengerek nilai saham Zoom. Meskipun isu keamanan membuat beberapa perusahaan, instansi pemerintah, dan juga sekolah melarang penggunaan Zoom, sang CEO Eric Yuan berhasil meyakinkan investor.

Dilaporkan Bloomberg, saham Zoom naik 5 persen pada Rabu (22/4/2020) ke 150,25 dollar AS atau sekitar Rp 2,3 juta (berdasarkan kurs rupiah saat berita ini ditulis) per lembar di penutupan perdagangan New York.

Popularitas Zoom melesat di tengah pandemi Covid-19. Aplikasi ini banyak digunakan penduduk dunia untuk melakukan kegiatan belajar dan rapat online sembari mengisolasi diri di rumah masing-masing demi mencegah penularan virus corona.

"Kami senang dan merasa terhormat untuk bisa terus memberikan kepercayaan bagi para pebisnis, rumah sakit, guru, dan pengguna di seluruh dunia," kata Yuan.

Sebelum pandemi, Zoom fokus pada bisnis komunikasi dan baru digunakan 10 juta orang yang kebanyakan berasal dari kalangan pekerja atau pebisnis.

Kini, Yuan mengatakan bahwa Zoom akan fokus pada keamanan, sebagaimana disorot berbagai kalangan akhir-akhir ini.

Perusahaan berbasis di San Jose, California, itu mengumumkan beberapa peningkatan keamanan pada versi terbaru aplikasinya, seperti fitur melaporkan pengguna dan peningkatan keamanan di level enkripsi.

https://tekno.kompas.com/read/2020/04/25/17160067/jumlah-pengguna-zoom-terus-naik-meskipun-ada-isu-keamanan

Terkini Lainnya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke