Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beda Chipset Galaxy Tab S7 dan Note 20 di Indonesia, Snapdragon vs Exynos

Chipset itu berbeda dengan Galaxy Note 20 series yang dibawa ke Indonesia. Samsung membawa Galaxy Note 20 series yang ditenagai Exynos 990. Padahal, Snadragon 865 Plus diharapkan hadir untuk Galaxy Note 20 Ultra di Tanah Air.    

Pihak Samsung memiliki alasan tersendiri di balik keputusan tersebut.

Product Marketing Professional Samsung Electronics Indonesia, Elvira Dwi Anggraeni, mengatakan pemilihan chipset Snapdragon 865 Plus adalah untuk mendukung seluruh fitur yang dimiliki oleh Galaxy Tab S7 series, seperti untuk menggambar, bekerja, dan aktivitas lainnya.

"Karena itu kami memberikan prosesor terbaru dari Snapdragon untuk mendukung multitasking, dan untuk bermain game," ujar Elvira dalam acara Hands-on Galaxy Tab S7 series, Rabu (26/8/2020).

Meski Galaxy Note 20 series di Indonesia tidak menggunakan chipset Snapdragon 865 Plus, namun, Elvira menjelaskan bahwa Exynos 990 juga memiliki peningkatan performa baik dari segi CPU maupun GPU.

"Galaxy Note 20 atau 20 Ultra menggunakan Exynos 990 dengan peningkatan CPU dan GPU 20 persen dibandingkan yang sebelumnya. Mendukung untuk LPDDR5 dan tetap ada peningkatannya juga," imbuh Elvira.

Sebagai informasi, Snapdragon 865 Plus sendiri merupakan chipset teratas dari Qualcomm yang dibekali dengan sejumlah peningkatan.

Galaxy Tab dengan chipset Snapdragon terbaru itu juga sudah mendukung jaringan 5G. Namun, Samsung Indonesia masih menunggu regulasi pemerintah soal pemakaian jaringan 5G pada perangkat Galaxy Tab S7 series.

"Untuk koneksi 5G-nya sendiri sebetulnya dari prosesor sudah mendukung, tapi dikarenakan di Indonesia belum support untuk 5G, jadi kita menunggu regulasinya dulu aja," ungkap Elvira.

Meski sama-sama anggota keluarga seri Galaxy Tab S7, ada sejumlah perbedaan spesifikasi yang diusung oleh kedua tablet.

Perbedaan yang paling terlihat antara Samsung Galaxy Tab S7 reguler dan Galaxy Tab S7 Plus adalah dari ukuran layar. Galaxy Tab S7 Plus mengusung layar dengan diagonal yang lebih besar, yakni 12,4 inci dengan panel Super AMOLED.

Sementara Galaxy Tab S7 reguler ukuran layarnya seluas 11 inci dan memiliki panel berjenis IPS LCD. Selain berbeda jenis layar dan ukuran, resolusi layar kedua perangkat Galaxy Tab S7 series pun berbeda. Galaxy Tab S7 reguler memiliki resolusi 2.560 x 1.600 piksel.

Sedangkan, Galaxy Tab S7 Plus mengusung layar dengan resolusi 2.800 x 1.752 piksel. Meski begitu, keduanya sama-sama memiliki refresh rate 120Hz.

Kedua tablet ini mendukung fast charging hingga 45 watt. Hanya saja kapasitas baterai Galaxy Tab S7 Plus lebih besar yaitu 10.090 mAh, sementara Galaxy Tab S7 memiliki kapasitas 8.000 mAh.

Dengan kapasitas baterai jumbo tersebut, Samsung mengklaim bahwa Galaxy Tab S7 dapat memutar video play back sampai 14 jam, dan Galaxy Tab S7 plus mampu bertahan hingga 15 jam.

Secara keseluruhan, Galaxy Tab S7 dan Galaxy Tab S7 Plus memiliki tiga kamera yang terdiri dari dua kamera belakang yaitu kamera wide angle 13 MP (f/2.0) dan kamera ultra wide 5 MP (f/2.2) dan satu kamera depan dengan sensor 8 MP.

Sama seperti model smartphone Galaxy Note series, kedua tablet ini kompak dibekali dengan aksesori pena (stylus) S Pen khas Samsung.

Aksesori berbentuk pensil ini bisa digunakan untuk beragam fungsi, seperti mencatat di aplikasi Noteshelf, menggambar di aplikasi Canva, mengedit video di aplikasi Clip Studio, dan lain sebagainya.

Di Indonesia, Galaxy Tab S7 dibanderol dengan harga Rp 13 juta dan tersedia dalam dua varian warna, yakni Mystic Black dan Mystic Silver.

Sementara itu, Galaxy Tab S7 Plus dijual seharga Rp 17 juta dengan tiga pilihan warna yaitu Mystic Black, Mystic Silver, dan Mystic Bronze.

Samsung resmi membuka sesi pemesanan (pre-order) Galaxy Tab S7 dan Galaxy Tab S7 Plus mulai tanggal 24 hingga 30 Agustus 2020. Keduanya bisa didapatkan lewat situs Samsung.com dan melalui sejumlah e-commerce.

Selama periode pemesanan, pemesan duo Galaxy Tab S7 series bakal mendapatkan sejumlah benefit, berupa satu buah book cover keyboard senilai Rp 2,3 juta untuk Galaxy Tab S7 dan Rp 2,7 juta untuk Galaxy Tab S7 Plus.

https://tekno.kompas.com/read/2020/08/26/18000097/beda-chipset-galaxy-tab-s7-dan-note-20-di-indonesia-snapdragon-vs-exynos

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke