Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Galaxy Note 20 Bakal Jadi Samsung Note Terakhir?

Seperti belum lama ini, lewat ajang Galaxy Unpacked, Samsung merilis Galaxy Note 20 Series dengan aksesori andalan S Pen yang menjadi pembeda dengan seri Galaxy lainnya.

Namun, sebuah rumor mengatakan bahwa lini Galaxy Note tidak akan hadir di tahun 2021 mendatang. Kabar tersebut berasal dari situs Korea Selatan, The Elec News.

Laporan tersebut menyebut bahwa aksesori S Pen yang menjadi andalan Galaxy Note series, akan hadir di lini Galaxy S. Jika kabar ini akurat, Galaxy Note 20 bakal menjadi ponsel Samsung versi Note yang terakhir.

Smartphone Galaxy S yang kebagian S Pen tersebut konon adalah Galaxy S21 Ultra. Galaxy S21 series dengan nama kode "Unbound" ini disebut akan hadir dalam tiga model.

Ketiga model tersebut yakni M1, N2, dan O3. Varian O3 inilah yang disebut-sebut sebagai versi "Ultra" dari Galaxy S21, diyakini bakal dibekali dengan S Pen.

Selain itu, Samsung juga disebut akan membawa S Pen ke Galaxy Z Fold model terbaru. Konon, Galaxy Z Fold 3 akan menjadi ponsel layar lipat pertama yang dibekali stylus ini.

Jika S Pen benar-benar dibawa ke seri Galaxy S dan Galaxy Z Fold, maka stylus ini tak lagi menjadi aksesori eksklusif yang sampai saat ini masih menjadi andalan lini Galaxy Note. 

Sehingga, mungkin tak aneh juga apabila Samsung memutuskan untuk tidak meluncurkan suksesor Galaxy Note 20 series.

Kendati begitu, rumor ini masih belum bisa dipastikan kebenarannya. Sebab, Samsung saat ini memang belum memberikan konfirmasi apapun terkait perangkat teranyarnya untuk tahun 2021.

Di luar dari itu, Galaxy S21 series sendiri diduga kuat bakal meluncur pada semester-I 2021, sedangkan lini ponsel layar lipat kemungkinan bakal diperkenalkan pada semester-II di tahun yang sama.

Kehadiran S Pen di Galaxy S dan Galaxy Z Fold series juga diprediksi akan mampu mendongkrak penjualan kedua model tersebut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Rabu (26/8/2020).

https://tekno.kompas.com/read/2020/08/27/07070017/galaxy-note-20-bakal-jadi-samsung-note-terakhir-

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke