Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Samsung Galaxy Z Fold 2 Dijual Rp 33 Juta di Indonesia, Pre-order Mulai Hari Ini

KOMPAS.com - Pekan lalu, Samsung resmi meluncurkan ponsel layar lipat teranyarnya, Galaxy Z Fold 2 dalam sebuah acara bertajuk "Unpacked Part 2". Tak butuh waktu lama, Samsung segera membuka keran pre-order Galaxy Z Fold 2 di Indonesia.

Galaxy Z Fold 2 bisa dipesan mulai hari ini, Jumat, 11 September pukul 00.00 WIB hingga 19 September 2020.

Di Indonesia, harga Galaxy Z Fold 2 (12 GB/256 GB) dibanderol Rp 33.888.000, dan tersedia dalam dua varian warna, yaitu Mystic Black dan Mystic Bronze.

Pemesanan hanya bisa dilakukan melalui situs resmi Samsung di situs Galaxy Launchpack di tautan berikut ini.

Samsung juga menawarkan beberapa bonus selama pre-order. Pembeli Galaxy Z Fold 2 berkesempatan untuk mendapatkan earphone TWS Galaxy Buds Live seharga Rp 2,6 juta dengan warna yang senada dengan Galaxy Z Fold 2 yang dipilih.

Selain itu, pemesan Galaxy Z Fold 2 juga memperoleh keuntungan lain yaitu pelayanan Premier Service selama satu tahun senilai Rp 2,7 juta, termasuk untuk perbaikan perangkat apabila mengalami kerusakan yang tidak disengaja.

Head of Product Marketing IT and Mobile Samsung Electronics Indonesia, Denny Galant mengatakan bahwa Galaxy Z Fold 2 hadir sebagai wujud inovasi teknologi Samsung, guna memenuhi kebutuhan penggunanya.

"Kehadiran Galaxy Z Fold 2 bukan hanya menjadi wujud dari penyempurnaan inovasi yang terus kami lakukan yang berlandaskan pada kebutuhan pengguna, tapi lebih lanjut, mampu membentuk tren dan cara berteknologi yang baru di masa depan," ujar Denny dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Jumat (11/9/2020).

Spesifikasi Galaxy Z Fold 2

Galaxy Z Fold 2 dibekali dengan dua layar yang terdiri dari layar utama yang bisa dilipat, berikut layar sekunder (cover display). Layar utama memiliki panel berjenis AMOLED 2X Infinity Flex Display berukuran 7,6 inci (resolusi QXGA Plus), dengan refresh rate 120 Hz.

Panel ini dilapisi dengan "Ultra Thin Glass" dan diklaim lebih kuat dibanding Galaxy Fold generasi pertama. Adapun layar kedua, yang memunggungi layar utama, mengusung panel Super AMOLED dengan diagonal 6,2 inci dan resolusi HD Plus.

Galaxy Z Fold 2 sendiri dibekali dengan lima kamera, terdiri dari tiga kamera belakang, serta dua kamera selfie 10 MP (f/2.2) yang dimuat dalam lubang kamera (Infinity-O) di layar utama dan layar sekunder.

Ketiga kamera belakang Galaxy Z Fold 2 sendiri terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.8, OIS, Super Speed Dual Pixel AF), kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), dan kamera telefoto 12 MP (f/2.4).

Dari segi performa, Samsung Galaxy Z Fold 2 ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 865 Plus yang dipadankan dengan RAM 12 GB (LPDDR5) dan memori internal 256 GB (UFS 3.1).

Galaxy Z Fold 2 ditopang dengan baterai berkapasitas 4.500 mAh dan dukungan pengisian cepat 25W (wired) dan 11W (wireless). Perangkat ini juga bisa mengisi daya perangkat Samsung lainnya secara wireless dengan daya 4,5W.

Adapun fitur lainnya mencakup modul sensor pemindai sidik jari (fingerprint) yang diletakkan di bingkai perangkat (side-mounted), Bluetooth 5.0, WiFi 6, Ultra Wide Band (UWB), NFC, dan dual speaker.

https://tekno.kompas.com/read/2020/09/11/07063057/samsung-galaxy-z-fold-2-dijual-rp-33-juta-di-indonesia-pre-order-mulai-hari-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke