Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Xbox Series S Disebut Lebih Murah tapi Lebih Kencang dari PS5

Meski spesifikasi persisnya masih belum diungkap, belakangan beredar rumor yang yang menyebut bahwa Xbox Series S memiliki kinerja yang lebih unggul dibanding konsol PlayStation 5 ( PS5) besutan Sony.

Harga PS5, menurut informasi terbaru yang beredar, akan dimulai di angka 399 dollar AS (Rp 5,9 juta) untuk versi Digital Edition.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Ubergizmo, Rabu (16/9/2020) Xbox Series S kabarnya dibekali dengan prosesor (CPU) yang memiliki kecepatan 3,6 GHz. Angka tersebut unggul tipis (0,1 GHz), dibanding CPU konsol PS5 yang berkecepatan 3,5 GHz.

Dari segi pengolah grafis, Xbox Series S mengandalkan GPU AMD RDNA 2 dengan 20 Compute Units (CU) 1,565 GHz. Kemampuan komputasinya mencapai 4 TFLOPs. Spesifikasi lain mencakup RAM 10 GB, serta output hingga 1440p (60 fps) dan frame rate 120 fps.

Xbox Series S juga hanya dibekali dengan kapasitas penyimpanan sebesar 512 GB yang terbilang kecil, mengingat pemain hanya bisa memainkan game versi digital yang ukurannya bisa mencapai ratusan GB per judul.

Menurut kabar lain, kapasitas penyimpanan itu masih bisa diperluas dengan expansion card berkapasitas 1 TB yang harganya 220 dollar AS (sekitar Rp 3,3 juta), atau hanya berselisih 79 dollar AS (sekitar Rp 1,2 juta) dari konsolnya sendiri.

https://tekno.kompas.com/read/2020/09/16/20000007/xbox-series-s-disebut-lebih-murah-tapi-lebih-kencang-dari-ps5

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke