Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Itu Paket Combo Sakti Telkomsel?

Namun, apa sebenarnya paket Combo Sakti Telkomsel, apa benefitnya, dan bagaimana cara mendapatkannya?

Bisa dikatakan, Combo Sakti adalah paket all in one. Sebab, dalam satu paket terdiri dari paket media sosial, telepon, game, dan streaming.

Untuk paket internet akan terbagi menjadi dua, yakni kuota utama dan akses aplikasi media sosial dan streaming secara unlimited.

Adapun media sosial dan aplikasi perpesanan yang tercakup, antara lain WhatsApp, Line, Instagram, Facebook, dan TikTok. Untuk aplikasi game dan streaming, tersedia paket untuk YouTube, MAXstream, dan ada pula GamesMax.

Paket Combo Sakti Telkomsel berlaku bagi pelanggan prabayar Telkomsel (Simpati, Loop, kartuAS) dengan masa pemakaian lebih dari tiga bulan.

Harga paket yang ditawarkan ke setiap pelanggan bisa berbeda-beda, berdasarkan lamanya masa berlangganan dan rata-rata penggunaan dalam periode tertentu.

Pelanggan Telkomsel bisa membeli seluruh paket Combo Sakti Telkomsel berulang kali, maksimal lima kali dalam sehari.

Cara aktivasi

Paket Combo Sakti Telkomsel bisa dibeli lewat nomor USSD *363#. Penawaran paket ini biasanya akan langsung muncul di halaman utama.

Sehingga, apabila tertarik ingin membeli cukup pilih nomor "1" untuk aktivasi paket. Sementara di apliksi, menu Combo Sakti bisa ditemukan setelah mengklik "beli paket".

Opsi Combo Sakti ada di sebelah "MyTelkomsel Reward". Nantinya akan muncul beberapa paket berdasarkan harga. Jika sudah memilih salah satu di antaranyam klik "beli" untuk melanjutkan proses pembayaran dan aktivasi.

https://tekno.kompas.com/read/2020/10/25/14050057/apa-itu-paket-combo-sakti-telkomsel-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke