Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apple Watch Bantu Polisi Temukan Korban Penculikan

Kejadian ini bermula pada 16 Desember 2020 lalu, ketika polisi setempat menerima laporan adanya penculikan di apartemen Lookout Hollow Circle, Selma, Texas, AS.

Ketika polisi tiba di lokasi, anak dari wanita korban penculikan tersebut mengatakan bahwa ibunya diculik oleh pria bernama Adalberto Longoria.

Korban diketahui sempat bertengkar dengan Longoria di luar apartemen. Saat penculikan terjadi, korban sempat berteriak dari parkiran dan didengar oleh sang anak.

Sekitar 10-15 menit kemudian, wanita itu berhasil membuat panggilan darurat kepada anaknya melalui Apple Watch miliknya.

Dalam panggilan singkat itu, sang ibu mengatakan bahwa Longoria menculik dan ingin melukai dirinya. Namun, panggilan itu terputus.

Polisi kemudian melacak Apple Watch milik wanita tersebut. Polisi pun menemukan korban di sebuah tempat parkir di Hotel Hyatt.

Saat tiba di lokasi, polisi hanya menemukan ibu gadis itu sedang berada di dalam mobilnya. Pelaku penculikan sendiri diketahui telah kabur dari lokasi kejadian pada saat itu.

Namun, pada Rabu (20/1/2021), pihak kepolisian berhasil menangkap Adalberto Longoria atas dugaan penculikan berat (aggravated kidnapping).

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Apple Insider, Senin (25/1/2021), pihak kepolisian tidak memberi penjelasan fitur apa yang digunakan untuk melacak lokasi korban. Namun, kemungkinan besar fitur yang digunakan adalah aplikasi "Find My".

Seperti diketahui, aplikasi "Find My" memungkinkan seseorang melacak lokasi perangkat Apple yang hilang.

Ini bukan pertama kalinya perangkat Apple membantu pihak berwenang dalam melacak korban atau tersangka kejahatan.

Pada Maret 2020, polisi di Melbourne juga menggunakan aplikasi Find My untuk menemukan dua pria tersangka perampokan.

Selain aplikasi Find My, fitur Emergency SOS di Apple Watch juga pernah membantu menemukan orang hilang beberapa waktu silam.

Ketika pengguna mengaktifkan fitur SOS ini, perangkat akan secara otomatis menghubungi layanan darurat setempat dan menunjukkan lokasi pengguna kepada mereka.

https://tekno.kompas.com/read/2021/01/25/13080037/apple-watch-bantu-polisi-temukan-korban-penculikan

Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke