Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bocoran iPhone 13, Punya Memori Lebih Besar dan Ada Touch ID?

KOMPAS.com - Apple telah merilis empat model iPhone 12 pada Oktober 2020 lalu. Kini, rumor soal ponsel pintar generasi berikutnya yang disinyalir bernama iPhone 13 sudah mulai banyak beredar.

Laporan terbaru dari firma investasi asal AS, Wedbush menyebut bahwa Apple tengah berupaya meningkatkan kapasitas penyimpanan pada produk iPhone miliknya hingga 1 TB. Opsi penyimpanan 1 TB ini kemungkinan akan hadir pada model iPhone 13 Pro

Apabila benar direalisasikan, maka iPhone 13 bakal memiliki memori dua kali lebih besar dibandingkan kapasitas maksimal di generasi sbelumnya. iPhone 12 Pro dan Pro Max diketahui hanya menawarkan storage hingga 512 GB.

Lewat sebuah video yang diunggah ke YouTube oleh John Prosser, pembocor yang kerap memberi bocoran produk Apple dengan akurat, ikut membenarkan kabar soal kapasitas memori iPhone 13 sebesar 1 GB.

"Ini masih dalam tahap awal dan masih berupa bocoran dari prototipe iPhone 13. Saya akan memberi tahu Anda bahwa sebagian besar prototipe itu memiliki penyimpanan hingga Terabyte dan mungkin untuk model Pro," kata Prosser dalam video tersebut.

Apple sendiri saat ini baru menawarkan penyimpanan hingga 1 TB pada jajaran produk iPad Pro kelas atas miliknya.

Poni lebih kecil dan ada Touch ID

Soal kapasitas memori internal ini, iPhone bisa dibilang agak tertinggal dari kompetitor. Misalnya seri Galaxy S dari Samsung yang sudah menyertakan memori 1 TB sejak Galaxy S10 pada 2019, meski belakangan meniru Apple dengan menghilangkan dukungan kartu microSD.

Selain itu, sumber bocoran lainnya menyebutkan bahwa iPhone 13 bakal tetap memiliki poni alias notch di atas layar. Hanya saja, ukurannya mungkin lebih kecil dibandingkan milik iPhone 12.

Disebutkan pula bahwa layar iPhone 13 bakal dibekali pemindai sidik jari -kali ini teritegrasi di layar- sehingga mengembalikan fungsi Touch ID yang absen semenjak digantikan oleh Face ID.

Tentu, karena masih berupa rumor, beragam informasi yang diutarakan di atas belum bisa dipastikan kebenarannya. Apple pun masih bungkam soal spesifikasi maupun rancangan iPhone generasi berikutnya.

https://tekno.kompas.com/read/2021/03/01/15260017/bocoran-iphone-13-punya-memori-lebih-besar-dan-ada-touch-id-

Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke