Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kostum Bunny Girl Game Honkai Impact 3 Dibatalkan karena "Kurang Sopan"

Melalui kanal YouTube Honkai Impact 3rd, Mihoyo sempat mengunggah sebuah cuplikan video berisi deretan Valkyrie (sebutan untuk karakter di HI3) yang tengah menari.

Deretan karakter wanita ini terlihat mengenakan kostum seksi bergaya kasino dengan aksesori menyerupai telinga kelinci. Kehadiran kostum ini adalah bagian dari event misi cerita khusus yang akan hendak digelontorkan Mihoyo pada game HI3.

Namun, Mihoyo yang juga merupakan pembuat game Genshin Impact itu mendadak banting setir dan membatalkan rencana kostum serta event Bunny Girl tersebut.

Alasannya, Mihoyo mengatakan bahwa kostum Bunny Girl yang sensual tersebut "kurang sopan" dan "tidak sesuai karakter". Padahal, sebelum-sebelumnya karakter dalam game HI3 pernah menerima aneka kostum lain yang tak kalah seksi, termasuk baju renang dan bikini.

Mihoyo turut berjanji bakal melakukan penyesuaian pada desain kostum karakter Yae Sakura: Peach (B) yang sudah terlebih dahulu muncul di dalam game.

Hadiah kompensasi tersebut akan mulai dibagikan mulai Jumat (23/4/2021) dan berlaku hingga 7 Mei mendatang. Perlu diperhatikan bahwa pemain harus memiliki level Captain di atas sembilan agar bisa menerima hadiah ini.

Sebelumnya, Mihoyo juga pernah mengalami masalah serupa pada game Genshin Impact. Pengembang asal China ini ketahuan mengurangi ukuran dada karakter Rosaria.

"Penyensoran" yang dilakukan Mihoyo diduga merupakan reaksi perusahaan atas protes di media sosial atau pemerintah China yang memang melarang peredaran konten tidak senonoh. 

https://tekno.kompas.com/read/2021/04/24/03280077/kostum-bunny-girl-game-honkai-impact-3-dibatalkan-karena-kurang-sopan-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke