Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Game "Among Us" Versi PS4 dan PS5 Meluncur Tahun Ini

Hal itu disampaikan akun resmi @AmongUsGame di Twitter dan pihak Sony PlayStation di ajang "State of Play" yang digelar beberapa hari lalu. 

Untuk memeriahkan kehadiran Among Us di ekosistem PlayStation, Sony juga bakal menghadirkan kostum (skin) eksklusif yang hanya bisa didapatkan eksklusif oleh pemain PS4 dan PS5.

Skin tersebut diadaptasi dari game ikonik keluaran Sony, Ratchet & Clank dan terdiri dari skin karakter yang menyerupai Rachet yang dilengkapi dengan aksesori topi, serta skin hewan peliharaan (pet) yang mirip robot Clank.

Kehadiran Among Us di PS4 dan PS5 tentunya menambah ketersediannya di berbaga platform. Sebelumnya, game yang kerap dijuluki sebagai game "perusak pertemanan" ini sudah bisa dimainkan di platform mobile (Android & iOS), PC, dan Nintendo Switch.

Microsoft juga sebelumnya mengonfirmasi game tersebut bakal hadir di konsol game bikinannya, Xbox One dan Xbox Series X/S, melalui Xbox Game Pass sekitar tahun ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheVerge, Sabtu (1/5/2021).

Dengan kata lain, sebelum 2022, pemain Among Us di Android, iOS, PC, Nintendo Switch, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S bakal bisa bermain bersama-sama untuk menebak siapa penyusup (impostor) di antara teman-teman mereka (crewmate).

https://tekno.kompas.com/read/2021/05/01/19030007/game-among-us-versi-ps4-dan-ps5-meluncur-tahun-ini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke