Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Membandingkan Oppo Find X3 Pro 5G dan Find X2 Pro, Apa Saja Bedanya?

KOMPAS.com - Pekan lalu, Oppo baru saja meluncurkan flagship terbarunya, yakni Find X3 Pro 5G. Sama seperti lini Find X2 Pro yang dirilis tahun lalu, varian dengan embel-embel "Pro" menjadi ponsel dengan spesifikasi lebih tinggi.

Sebagai varian tertinggi, Oppo Find X3 Pro 5G membawa sejumlah peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Mulai dari bahasa desain, sistem operasi, hingga jeroan yang diusung. Lantas, apa saja perbandingan fitur spesifikasi antara keduanya?

Keduanya sama-sama mendukung refresh rate 120 Hz, resolusi QHD Plus, dan sudah memiliki sertifikat ketahanan air dan debu dengan sertifikasi IP68.  Bedanya, tingkat kecerahan Find X3 Pro 5G mencapai 1.300 nits, sementara Find X2 Pro hanya 1.400 nits.

Selain itu, resolusi layar kedua perangkat Find X series ini pun berbeda. Find X3 Pro 5G memiliki resolusi 1.440 x 3.216 piksel. Sedangkan, Find X2 Pro mengusung layar dengan resolusi 1.440 x 3.168 piksel.

Beda desain

Jika dilihat dari bagian depan, Find X3 Pro 5G dan Find X2 Pro masih tampak mirip dengan punch-hole di bagian kiri atas layar yang sama-sama memuat kamera selfie 32 MP (f/2.4).

Perbedaan kedua ponsel lebih kentara di sisi belakang, di mana Find X3 Pro 5G menerapkan desain baru untuk modul kamera yang kini berbentuk kotak, tak lagi persegi panjang seperti Find X2 Pro.

Find X3 Pro 5G memilki dimensi fisik 163,6 x 74 x 8,3 mm dengan bobot 193 gram. Sedangkan Find X2 Pro dimensinya sedikit lebih besar yakni 165,2 x 74,4 x 8,8 mm dengan bobot 217 gram.

Meski dimensi fisiknya berbeda, namun kedua layar ponsel ini sama-sama memiliki tepian yang melengkung.

Oppo Find X3 Pro 5G hadir dengan konfigurasi RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB. Sementara, Find X2 Pro memiliki opsi RAM 12 GB dan internal storage yang lebih besar yakni 512 GB.

Kendati begitu, kapasitas penyimpanannya tidak bisa diperluas, sebab Oppo tidak menyematkan slot microSD untuk kedua Find X Series ini.

Meski sama-sama mendukung teknologi Fast Charging SuperVOOC 2.0 hingga 65 Watt, namun kapasitas baterai Find X3 Pro 5G lebih besar yaitu 4.500 mAh, sementara Find X2 Pro 4.260 mAh.

Sistem operasi bawaannya pun berbeda, Oppo Find X3 Pro 5G sudah menjalankan OS Android 11 (ColorOS 11.2), sedangkan saat diluncurkan, Find X2 Pro masih memakai OS Android 10 (ColorOS 7.1). Meski demikian, OS Find X2 Pro pun bisa diperbarui ke Android 11.

Beda Kamera

Selain desain modul yang berbeda, jumlah dan konfigurasi kamera belakang di Oppo Find X3 Pro 5G ikut berubah dari Find X2 sebelumnya.

Find X3 Pro 5G memiliki empat kamera, terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) PDAF, kamera ultra wide 50 MP (f/2.2, PDAF) dengan sensor Sony IMX766, kamera telephoto periskop 13 MP (f/2.4, 5x optical zoom, 20x digital zoom), serta kamera microscope 3 MP (f/3.0).

Seperti namanya, keunggulan kamera microscope ini adalah bisa melakukan pembesaran hingga 60x.

Sedangkan, Find X2 Pro mengusung tiga kamera, yakno kamera utama 48 MP (f/1.7, PDAF, OIS) sensor Sony IMX689, kamera ultra wide 48 MP (f/2.2, 17mm, AF) sensor Sony IMX586, dan kamera telephoto periskop 13 MP (f/3.0, 129mm, 10x hybrid zoom, 60x digital zoom).

Beda harga

Adapun fitur lainnya yang sama-sama dimiliki oleh Find X3 Pro 5G dan Find X2 Pro di antaranya adalah dukungan konektivitas 5G, NFC, In-Display Fingerprint, USB Type-C, perekaman video 4K (30/60fps), dan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6.

Pada peluncurannya tahun lalu, Oppo Find X2 Pro dijual seharga Rp 17.999.000 dalam dua varian warna, yakni Tea Orange dan Dark Sea.

https://tekno.kompas.com/read/2021/06/07/17250057/membandingkan-oppo-find-x3-pro-5g-dan-find-x2-pro-apa-saja-bedanya-

Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke