Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Samsung Umumkan Galaxy Z Fold 3, Tahan Air dan Mendukung Stylus S-Pen

Smartphone lipat generasi ketiga Samsung ini merupakan penerus dari Galaxy Z Fold2 yang diperkenalkan September tahun lalu.

“Dengan Galaxy Z Fold3 dan Z Flip3, Samsung sekali lagi mendefinisikan ulang kemampuan yang dapat ditawarkan smartphone foldable bagi pengguna untuk menghadapi dunia yang serba cepat dengan fleksibilitas dan keserbagunaan yang dibutuhkan,” 

“Perangkat ini membekali konsumen dengan teknologi yang mampu melakukan cara-cara baru untuk memaksimalkan dan menikmati setiap momen,” ujar Dr. TM Roh, President and Head of Mobile Communications Business, Samsung Electronics.

Galaxy Z Fold3 membawa sejumlah fitur anyar yang dinanti oleh para penggemar, salah satunya adalah tingkat ketahanan terhadap air dengan sertifikasi IPX8.

Artinya, ponsel lipat ini masih kuat apabila terjatuh atau terendam di air dengan kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Foldable device ini pun menjadi ponsel lipat pertama di dunia yang dibekali dengan fitur water resistance.

Masih di aspek ketahanan perangkat, Galaxy Z Fold3 juga diklaim lebih tangguh dibanding Galaxy Z Fold2. Layar utama (Main Screen) ponsel lipat ini kini dilindungi dengan lapisan film baru yang diklaim 80 persen lebih kuat dari generasi sebelumnya.

Kemudian, bingkai (frame) dan engsel (hinge) perangkat tersebut juga kini mengadopsi material Armor Aluminum yang diklaim 10 persen lebih kokoh dari Galaxy Z Fold2.

Selain itu, layar sisi luar (Cover Screen) dan punggung ponsel lipat teranyar Samsung itu sendiri kini dilindungi dengan lapisan kaca Gorilla Glass Victus yang diklaim pula 50 persen lebih tangguh dibanding Gorilla Glass 6.

Mendukung S Pen

Terlepas dari aspek ketahanan, Galaxy Z Fold3 juga kini, untuk pertama kalinya, mendukung aksesori stylus khas Samsung, S Pen yang bisa dipakai untuk mencatat, menggambar, hingga multitasking sejumlah aplikasi di Main Screen.

Ada dua jenis S Pen yang didukung ponsel lipat tersebut, yaitu S Pen Fold Edition dan S Pen Pro. Perbedaan mencolok di antara kedua S Pen tersebut adalah konektivitas dan perangkat yang didukung stylus tersebut.

Seperti namanya, S Pen Fold Edition hanya bisa dipakai di Galaxy Z Fold3 saja dan tidak dibekali dengan konektivitas Bluetooth. Meski demikian, stylus ini mendukung fitur navigasi Air Command.

Sementara itu, S Pen Pro dibekali dengan konektivitas Bluetooth dan mendukung berbagai perangkat Samsung lainnya, seperti Galaxy Tab, Galaxy Book, hingga Galaxy Note Series.

Selain Air Command, S Pen Pro juga hadir dengan sejumlah fitur khas S Pen di Galaxy Note Series, salah satunya adalah Air Actions.

Tidak seperti Galaxy Note Series, Galaxy Z Fold3 tidak dibekali dengan tempat penyimpanan S Pen. Nantinya, aksesori tersebut akan bisa disimpan dalam case khusus ponsel lipat tersebut.

Kamera selfie tersembunyi

Secara tampilan, Galaxy Z Fold3 masih mengsung mekanisme folding yang serupa dengan Galaxy Z Fold2, begitu juga desain dan ukuran layarnya.

Ketika dilipat bak buku, perangkat tersebut akan menampilkan layar Cover Screen berukuran 6,2 inci beresolusi HD Plus. Meski demikian, layar itu kini mengadopsi panel Dynamic AMOLED 2X Display dengan refresh rate 120 Hz.

Di bagian atasnya, terdapat modul "Infinity-O" yang menampung Cover Camera 10 MP (f/2.2).

Nah, ketika perangkat tersebut dibentangkan, pengguna bakal dimanjakan dengan tampilan Main Screen Infinity Flex Display berukuran 7,6 inci dengan resolusi QXGA Plus. Panelnya sendiri berjenis Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120 Hz.

"Dengan Dynamic AMOLED 2X Display, Anda bisa melihat lebih jernih sekalipun di bawah terik matahari," kata Conor Pierce, Vice President Head of UK Mobile Division, dalam acara peluncuran.

Uniknya, kamera selfie di Main Screen kini beresolusi 4 MP (f/1.8) dan dibenamkan di bawah permukaan layar.

Samsung menjulukinya sebagai "Under Display Camera", di mana modul kamera dapat disembunyikan dan dilapisi dengan layar transparan yang masih bisa menampilkan konten sebagaimana biasanya.

Dengan mekanisme kamera selfie seperti ini, layar utama Galaxy Z Fold3 lantas akan terkesan semakin lega dan pengguna bisa menikmati berbagai konten dan bermain game tanpa adanya gangguan atau "tompel" di layar.

Kamera belakang dan hardware

Beralih ke bagian belakang Galaxy Z Fold3, di sisi ini terdapat tiga buah kamera yang disusun secara vertikal, terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.8, OIS) kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), dan kamera telefoto 12 MP (f/2.4, Dual OIS).

Meski resolusi ketiga kamera tersebut sama dengan Galaxy Z Fold2, Samsung mengklaim deretan kamera Galaxy Z Fold3 dibekali dengan software kamera baru untuk menunjang kegiatan fotografi.

Berpindah ke sektor hardware, Galaxy Z Fold3 ditenagai chipset Snapdragon 888 yang dipadu dengan RAM 12 GB dan dua opsi memori internal, yaitu 256 GB dan 512 GB. Baterainya sendiri berkapasitas 4.400 mAh.

Fitur pendukung lainnya mencakup dukungan 5G, Dual-SIM, Side-Fingerprint, Android 11, Flex Mode, menu Labs untuk mengoptimasi tampilan aplikasi, serta Drag and Split untuk menampilkan link dari sebuah laman web di jendela baru.

Di AS, Galaxy Z Fold3 tersedia dalam tiga varian warna, yaitu Phantom Green, Phantom Black, dan Phantom Silver. Ponsel lipat ini dijual dengan harga termurah 1.799 dolar AS (sekitar Rp 25,9 juta).

https://tekno.kompas.com/read/2021/08/11/21050017/samsung-umumkan-galaxy-z-fold-3-tahan-air-dan-mendukung-stylus-s-pen

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke