Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

YouTuber Wajib Aktifkan Verifikasi Dua Langkah Mulai 1 November

Namun, biasanya fitur ini bersifat opsional dan harus diaktifkan secara manual. Hal itu kemudian membuat pengguna kemungkinan belum tahu keberadaan fitur 2FA itu, atau malas mengaktifkannya.

Google memiliki kebijakan terkait pengamanan dua langkah untuk para kreator di YouTube. Mulai 1 November mendatang, kreator yang tergabung dalam YouTube Partner Program (YPP) wajib mengaktifkan verifikasi dua langkah ini.

Jika kreator tidak mengaktifkan fitur keamanan ini, YouTuber tersebut terancam tidak dapat mengakses YouTube Studio, tempat di mana kreator biasa mengelola kanal YouTube miliknya.

Sebagai informasi, melalui YouTube Studio inilah kreator dapat melihat ringkasan jumlah subscriber, analisis, dan insight untuk performa video terbaru. Lalu juga bisa mengupload video, mengedit judul, memoderasi komentar, melihat klaim hak cipta, hingga masalah umum YouTube lainnya.

Kabar kebijakan baru ini sudah diumumkan melalui akun Twitter dengan handle @TeamYouTube, baru-baru ini.

"Pembaruan Keamanan Penting untuk Kreator YPP: Mulai 1 November, Anda *wajib* mengaktifkan verifikasi 2 langkah untuk mengakses Studio," tulis akun @TeamYouTube.

Bila tak ingin repot, verifikasi dua langkah bisa diaktifkan langsung melalui tautan berikut ini. Setelah klik "mulai", kreator nantinya, akan diminta untuk login ulang ke akun Google miliknya.

Lalu, YouTuber akan diminta untuk memilih opsi verifikasi kedua akun miliknya. Ada tiga opsi yang tersedia, yaitu:

  • Notifikasi login melalui ponsel atau tablet
  • Menggunakan kunci keamanan
  • Menggunakan kode verifikasi yang dikirim melalui SMS atau panggilan suara.

Kreator juga bisa menambahkan opsi cadangan verifikasi dua langkah dengan menyertakan nomor telepon untuk kode akses melalui SMS atau panggilan telepon. Setelah itu, klik "kirim".

Pengguna akan mendapatkan kode dari Google malalui SMS, masukkan kode itu untuk konfirmasi bahwa nomor masih aktif. Terakhir konfirmasi dengan klik "aktifkan".

Dengan begitu, kreator sudah mengaktifkan verifikasi dua langkah dan bisa terus mengakses YouTube studio, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari 9to5google, Kamis (26/8/2021).

Untuk saat ini, kebijakan wajib mengaktifkan 2FA ini masih terbatas pada kreator yang tergabung dalam YouTube Partner Program.

Jadi untuk pengguna YouTube lainnya masih bisa meng-upload video di YouTube tanpa perlu mengaktifkan fitur verifikasi dua langkah.

Namun, tak ada salahnya, pengguna YouTube umum juga ikut mengaktifkan fitur 2FA ini, agar memberikan lapisan perlindungan ekstra untuk keamanan akun milik pengguna.

https://tekno.kompas.com/read/2021/08/26/06370047/youtuber-wajib-aktifkan-verifikasi-dua-langkah-mulai-1-november

Terkini Lainnya

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

e-Business
Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Hardware
Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

Gadget
Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke