Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hengkang dari Krafton, Pencipta PUBG Bikin Game "Prologue"

Hal itu ia sampaikan melalui sebuah video berdurasi sekitar lima menit yang diunggah melalui akun Twitter dengan handle @PLAYERUNKNOWN.

PLAYERUNKNOWN Productions sendiri adalah studio game anyar yang ia dirikan. Dalam video tersebut, game perdana yang dibuat PLAYERUNKNOWN Productions akan mengusung judul Prologue.

"Prologue adalah langkah pertama kami untuk mewujudkan apa yang kami impikan selama ini, yaitu game dengan lingkungan open world yang interaktif," ujar Greene dalam video tersebut.

Di dalam Prologue, pemain akan berkelana di dunia open world, sembari bertahan hidup di tengah cuaca ekstrem dengan mencari perlindungan, makanan, dan peralatan yang berguna untuk proses eksporasi.

Dunia yang bakal ditelusuri sendiri, apabila melihat video teaser berdurasi 30 detik yang diunggah kanal YouTube resmi studio game tersebut, tampak memiliki kualitas visual yang ciamik.

Uniknya, pencipta PUBG tersebut mengklaim dunia virtual di game ini bakal dibangun menggunakan sistem neural network alias AI, demi menciptakan dunia open world yang luas dan realistis.

Meski gameplay-nya sedikit diumbar, Greene tidak menyebutkan kapan Prologue akan resmi dirilis, begitu juga platform yang bakal disambangi. Yang jelas, ia mengatakan bahwa game ini nantinya bakal mengusung model tech demo.

Artinya, pemain harus mengeluarkan sedikit uang apabila mereka ingin melanjutkan permainan ke tahap selanjutnya, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari VentureBeat, Rabu (8/9/2021).

Hal ini diterapkan untuk membantu tim pengembang game anyar itu, yang terbilang wajar karena PLAYERUNKNOWN Productions merupakan studio game baru meski Krafton sebenarnya memiliki sedikit saham dari studio game tersebut.

https://tekno.kompas.com/read/2021/09/08/15100097/hengkang-dari-krafton-pencipta-pubg-bikin-game-prologue-

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke