Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengapa Samsung Galaxy A52s yang Diboyong ke Indonesia, Bukan A52 5G?

Sebenarnya, Samsung sudah merilis dua model Galaxy A52 pada Maret lalu, yaitu Galaxy A52 4G dan Galaxy A52 5G. Namun alih-alih memasarkan kedua model itu sekaligus, Samsung memilih untuk menjual Galaxy A52 versi 4G saja di Indonesia.

Berselang kurang lebih enam bulan, tepatnya hari ini, Selasa (14/9/2021), Samsung akhirnya meluncurkan model A52 versi 5G di Tanah Air, tetapi dengan nama Galaxy A52s 5G.

Embel-embel "s" yang disematkan pada Galaxy A52s 5G menandai ponsel ini adalah versi upgrade dari Galaxy A52 yang terdahulu.

Lantas, apa alasan Samsung memilih menghadirkan Galaxy A52s 5G ketimbang Galaxy A52 di pasar Indonesia?

Product Marketing Manager, Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia, Irfan Rinaldi mengungkapkan, saat peluncuran global Galaxy A52 4G dan versi 5G pada Maret lalu, pihak Samsung Indonesia belum melihat adanya kebutuhan untuk turut memboyong Galaxy A52 5G ke Indonesia.

Salah satu alasan utamanya ialah karena infrastruktur jaringan 5G di Tanah Air yang dinilai belum siap.

"Tapi setelah itu, saat kami melihat telco operator sudah mulai pengujian 5G, sudah ada juga beberapa titik 5G yang bisa diakses konsumen, nah, kami merasa sudah saatnya untuk menghadirkan perangkat 5G," kata Irfan, dalam acara peluncuran virtual Galaxy A52s di Indonesia, Selasa siang.

Dari situ, Samsung mulai memboyong perangkat 5G ke Indonesia. Mulai dari Galaxy A32 5G, Galaxy A22 5G, dan yang paling baru adalah Galaxy A52s 5G.

Dari segi hardware, menurut Irfan, fitur 5G pada Galaxy A52s 5G sudah kompatibel dengan band (pita) jaringan yang digunakan oleh operator seluler (Telkomsel, Indosat, dan XL) dalam menggelar layanan 5G.

"Tapi saat ini, kami masih dalam proses penyelarasan antara software dan juga band yang digunakan oleh ketiga operator tersebut," kata Irfan.

"Jadi mungkin perlu ada waktu untuk kami menyempurnakan software update-nya. Nanti akan kami kabari lagi kapan fitur 5G pada A52s sudah bisa mulai aktif di masing-masing jaringan 5G milik operator," imbuh dia.

Selain konektivitas 5G, Galaxy A52s juga dibekali dengan peningkatan lain seperti chipset Snapdragon 778G yang diklaim lebih kencang, layar Super AMOLED yang mendukung refresh rate 120 Hz, serta fitur ekpansi RAM Plus hingga 4GB.

Namun, dari segi desain, Galaxy A52s masih serupa dengan model A52 yang dirilis lebih dulu. Misalnya, desain layar infinity-O seluas 6,5 inci serta konfigurasi empat kamera belakang yang sama persis.

https://tekno.kompas.com/read/2021/09/14/17561317/mengapa-samsung-galaxy-a52s-yang-diboyong-ke-indonesia-bukan-a52-5g

Terkini Lainnya

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke