Para penggemar dapat mengunduh dan memainkan game secara gratis, mengingat ketersediaannya yang hanya dirilis dalam versi digital. Bagi pengguna PC, game ini bisa didapatkan melalui penyalur game, Steam.
Berbeda dari tradisi sebelumnya, game ini hanya mengusung nama eFootball tanpa menyematkan embel-embel Pro Evolution Soccer (PES) seperti pendahulunya.
eFootball 2022 memang merupakan rebrand dari game PES dan digarap menggunakan mesin game Unreal Engine. Mesin ini menggantikan Fox Engine yang dipakai untuk membuat PES 2021.
Dengan beralih menggunakan Unreal Engine, Konami diklaim dapat menyeragamkan gameplay eFootball 2022 di semua platform, termasuk Android dan iOS yang kabarnya akan meluncur dalam beberapa waktu ke depan.
Lalu, bagaimana spesifikasi PC yang dibutuhkan agar pengguna bisa memainkan game tersebut di komputer dan laptop?
Berdasarkan halaman informasi "System Requirements" eFootball 2022 di Steam, kebutuhan sistem PC minimum untuk bisa memainkan game tersebut adalah sebagai berikut:
Adapun spesifikasi sistem PC yang disarankan agar game berjalan dengan mulus dan lancar adalah sebagai berikut:
Saat ini peminat sudah dapat mengunduh game eFootball 2022 secara gratis melalui Steam dan Xbox Games Store. Untuk pengguna PC bisa mendownload eFootball 2022 via Steam melalui tautan berikut ini.
Selain itu, eFootball 2022 juga tersedia di Xbox Games Store dan bisa diunduh melalui tautan berikut ini.
https://tekno.kompas.com/read/2021/10/01/12120017/ini-spesifikasi-minimum-pc-agar-lancar-main-efootball-2022-
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.