Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Twitch Punya Fitur untuk Tandai Pengguna "Toxic"

Fitur bernama Suspicious User Detection ini dapat mendeteksi pengguna yang bandel dan dianggap mencurigakan. Maksud dari mencurigakan di sini adalah pengguna tersebut kemungkinan pernah berusaha menghindar dari pemblokiran.

Sebagaimana diketahui, kreator, streamer, atau pemilik sebuah channel (kanal) di Twitch bisa memblokir pengguna yang tidak diinginkan dari kanal mereka. Misalnya, jika pengguna tersebut kerap melontarkan kata-kata kasar.

Nah, pengguna yang diblokir tersebut bisa saja membuat akun baru dan kembali ke kanal tersebut. Pengguna yang berperilaku seperti inilah yang akan ditandai oleh fitur Suspicious User Detection ini.

Twitch akan menganalisis dan mendeteksi perilaku akun tersebut menggunakan Machine Learning. Jika mirip dengan akun yang pernah diblokir, maka mereka akanmelabeli akun tersebut sebagai "akun mencurigakan".

Nantinya tanda "akun mencurigakan" akan dapat dilihat oleh kreator atau pemilik kanal. Jadi, ketika "akun mencurigakan" itu masuk dan menonton kanal tertentu, sang pemilik kanal bisa memutuskan tindakan yang akan diambil. 

Menurut Director Product for Community Health Twitch, Alison Huffman, fitur ini hadir sebagai respons dari permintaan komunitas Twitch. Mereka menginginkan fitur yang bisa membantu memberantas para pengguna toxic.

"Kami merancang fitur ini untuk mempermudah moderator dan kreator konten untuk memberikan informasi terkait pengguna yang berpotensi telah melakukan Ban Evasion dari kanal lain," kata Alison, dikutip KompasTekno dari TheVerge, Rabu (1/12/2021).

Nantinya, pengguna yang termasuk dalam kategori ini bakal dilabeli dengan frasa "Suspicious User".

Menggunakan machine learning

Menurut pihak Twitch, pelabelan ini mengandalkan teknologi machine learning, di mana sistem bakal menelusuri kegiatan pengguna di platform tersebut, termasuk berbagai pesan yang pernah mereka kirimkan.

Terkait pesan, pengguna yang dianggap mencurigakan juga bakal dilabeli dengan dua kategori "Suspicious User", yaitu "Restricted" dan "Possible", ketika mereka mengirimkan pesan di jendela percakapan pada suatu kanal (Stream Chat).

Namun, pengguna bisa menandai pengguna mencurigakan dalam kategori Possible ini, begitu juga memblokirnya, apabila memang dianggap berbahaya.

Menurut Twitch, fitur Suspicious User Detection sendiri sudah bisa digunakan pengguna dan diklaim bakal aktif secara default. Namun, mereka bisa menonaktifkannya melalui menu pengaturan.

Twitch turut menjelaskan bahwa fitur ini belum tentu 100 persen akurat mendeteksi pengguna yang sering melakukan Ban Evasion atau menghindar dari pemblokiran, terlebih di tahap-tahap awal peluncuran fitur tersebut.

Sehingga, pemantauan pengguna yang berperilaku tidak baik, begitu juga keputusan untuk memblokir pengguna lain, sepenuhnya memang ada di tangan pengguna itu sendiri.

https://tekno.kompas.com/read/2021/12/01/15050067/twitch-punya-fitur-untuk-tandai-pengguna-toxic-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke