Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen MPL ID Season 9 Pekan Kelima: RRQ Hoshi Kembali Berkuasa

Kedelapan tim e-sports yang berpartisipasi dalam ajang bergengsi ini berbondong-bondong memperebutkan poin untuk bisa menempati posisi teratas di daftar klasemen sementara.

Pada pekan kelima ini, RRQ Hoshi lagi-lagi berhasil menguasai peringkat pertama setelah meraih dua kemenangan berturut-turut. Tim yang satu ini sukses melibas Bigetron Alpha di hari pertama dengan perolehan skor 2-0.

Upaya balas dendam RRQ Hoshi kepada Onic Esports juga berhasil dilakukan. Kombinasi hero mage yang dimainkan RRQ Clayyy serta hero Aulus dari RRQ Alberttt sukses memporak-porandakan formasi Onic Esports.

Dengan kemenangan paripurna melawan Onic Esports (2-0), RRQ Hoshi memimpin di puncak klasemen dengan dengan skor agregat 10 poin.

Pergeseran tersebut dipengaruhi oleh pertandingan yang berlangsung pada Minggu (21/3/2022) malam tadi, di mana Onic Esports berhasil meraih kemenangan paripurna melawan Aura Fire dengan skor 2-0.

Sementara Aura Fire yang sebelumnya menempati posisi kedua pada klasemen sementara pekan keempat lalu, turun ke peringkat ketiga dengan skor agregat 5 poin.

Meski sudah lima pekan berjalan, namun Geek Fam masih tertinggal jauh lantaran kembali gagal mencetak skor di pekan kelima ini.

Untuk lebih lengkapnya, berikut hasil klasemen sementara MPL ID S9 9 babak Regular Season pekan kelima, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari akun Instagram MPL Indonesia, Senin (21/3/2022).

No. Nama Tim Jumlah pertandingan
(menang-kalah)

Rasio pertandingan
menang (persen)

Jumlah ronde
(menang-kalah)
Rasio ronde
menang (persen)
Agregat skor
(poin)
1. RRQ Hoshi 7-2 78 15-5 75 10
2. Onic Esports 6-3 67 12-6 67 6
3. Aura Fire 6-3 67 13-8 62 5
4. Alter Ego 5-4 56 12-9 57 4
5. Evos Legends 4-4 50 9-11 45 -2
6. Bigetron Alpha 4-5 44 9-13 41 -4
7. Rebellion Zion 3-6 33 9-12 43 -3
8. Geek Fam 0-8 0 1-16 6 -15

https://tekno.kompas.com/read/2022/03/21/12310037/klasemen-mpl-id-season-9-pekan-kelima--rrq-hoshi-kembali-berkuasa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke