Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Cara Mengatasi Aplikasi Keluar Sendiri di HP Android

KOMPAS.com - Mengunduh dan menggunakan sebuah aplikas di ponsel merupakan bagian tak terpisahkan dari penggunakan smartphone sehari-hari. Aplikasi dan ponsel dengan versi terbaik pun tidak terlepas dari berbagai masalah yang menghampiri.

Salah satunya adalah aplikasi yang digunakan tiba-tiba keluar sendiri atau force close. Penyebab aplikasi yang keluar sendiri biasanya disebabkan oleh penyimpanan internal ponsel yang sudah menipis, file cache yang menumpuk, dan lain sebagainya.

Aplikasi yang tiba-tiba keluar tentu akan menghambat Anda saat menggunakannya. Lantas bagaimana cara mengatasi aplikasi yang keluar sendiri di HP Android? Untuk selengkapnya berikut ini beberapa cara mengatasinya.

Restart ponsel

Cara pertama yang dapat Anda lakukan adalah dengan melakukan restart ulang ponsel. Cara satu ini merupakan metode lama yang sering juga Anda gunakan saat terjadi gangguan atau error pada aplikasi.

Hal tersebut karena melakukan restart ponsel akan membantu mengatasi berbagai bug atau error pada aplikasi. Setelah restart selesai, cobalah untuk membuka kembali aplikasi yang mengalami force close tersebut.

Hapus cache aplikasi

Seperti pada ulasan sebelumnya, penyebab aplikasi yang menutup tiba-tiba dikarenakan cache aplikasi yang menumpuk atau terlalu penuh. Maka dari itu hapus cache aplikasi Anda dengan cara berikut ini.

Masuk ke menu Pengaturan > Aplikasi > Kelola Aplikasi > Cari aplikasi yang mengalami force close > Pilih “Hapus data” > Bersihkan cache. Sebagai informasi, cara ini dilakukan pada HP Xiaomi 11T. Bisa jadi berbeda dengan ponsel Android atau iOS lain.

Menghapus beberapa aplikasi di ponsel Anda

Penyebab aplikasi keluar sendiri di HP Android bisa jadi karena penyimpanan internal ponsel penuh dan mempengaruhi kinerja aplikasi lainnya. Untuk mengatasi hal ini tentu Anda harus melakukan filter dan memilih beberapa aplikasi lain yang di-uninstal untuk melegakan ruang penyimpanan.

Untuk uninstal aplikasi caranya, masuk ke menu Pengaturan > Aplikasi > Kelola Aplikasi > Cari aplikasi yang ingin dihapus> Pilih “Uninstal”.

Update aplikasi

Selain beberapa cara di atas, melakukan update aplikasi juga dapat mengatasi error atau bug salah satunya seperti aplikasi yang keluar secara tiba-tiba.

Hal ini bisa jadi dikarenakan versi aplikasi yang Anda gunakan masih berada pada versi lama dengan fitur dan sistem yang sudah tidak lagi relevan dengan ponsel Anda. Pengguna dapat melakukan update aplikasi di toko aplikasi Google Play Store.

Instal ulang aplikasi

Cara ini hampir sama dengan melakukan pembaruan aplikasi. Jika aplikasi yang Anda jalankan mengalami force close, cobalah untuk un-instal aplikasi kemudian download aplikasi di Play Store kembali.

Hal ini dilakukan agar aplikasi yang Anda gunakan menggunakan versi terbaru dengan kinerja yang lebih baik. Untuk uninstal aplikasi caranya, masuk ke menu Pengaturan > Aplikasi > Kelola Aplikasi > Cari aplikasi yang ingin dihapus> Pilih “Uninstal”.

Reset pabrik

Umumnya untuk mengatasi aplikasi keluar sendiri di Android dapat dilakukan dengan beberapa cara sebelumnya. Namun jika masih saja tidak berhasil, Anda dapat melakukan reset pabrik. Perlu diperhatikan cara ini akan membuat seluruh penyimpanan dan data akan hilang.

Maka dari itu cara ini masuk dalam opsi terakhir mengatasi aplikasi yang keluar sendiri. Untuk reset pabrik berikut ini caranya buka menu Pengaturan > Tentang Telepon > Klik “Setel Ulang Pabrik”.

Sekali lagi, sebelum melakukan reset pabrik pastikan seluruh akun dan data telah dilakukan pencadangan. Demikian cara mengatasi aplikasi keluar sendiri di HP Android. Semoga membantu.

https://tekno.kompas.com/read/2022/05/24/17150037/6-cara-mengatasi-aplikasi-keluar-sendiri-di-hp-android-

Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke