Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intel: Makin Banyak Orang Indonesia yang Pakai PC

Riset internal Intel tersebut melibatkan sejumlah pengguna atau responden yang aktif membeli PC (komputer atau laptop) pada periode 2019-2021 di Indonesia dan mengungkap tentang kebiasaan mereka selama tiga tahun tersebut.

Dalam riset bertajuk "Intel APJ Device Tracker 2019-2021" itu, diketahui bahwa pengguna PC di Indonesia pada 2021 semakin bertambah dengan jumlah 43 persen dari total responden.

Tidak disebutkan berapa jumlah responden yang terlibat dalam riset tersebut. Namun, Intel melanjutkan bahwa pada 2019 dan 2020 lalu, jumlah orang yang memakai PC hanya berkisar di angka 20 persen dan 37 persen.

Menurut Director of Consumer Sales Intel Corporation Asia, Cekiel Danielson, peningkatan ini disebabkan oleh kegiatan konsumen yang beralih ke digital semenjak pandemi Covid-19 menerjang pada awal 2020 lalu.

"PC sudah menjadi sebuah perangkat yang sangat penting bagi seseorang di era digital sekarang. Hal ini disebabkan oleh pandemi yang mengubah seluruh kegiatan kita menjadi virtual," jelas Cekiel kepada KompasTekno di Ballroom The Langham, Jakarta.

Cekiel melanjutkan bahwa pengguna yang memakai PC 4-6 kali seminggu di 2021 juga jumlahnya masih banyak, yaitu sekitar 39 persen.

Sehingga, bisa dikatakan bahwa sudah ada lebih dari 80 persen konsumen Indonesia, yang menjadi responden Intel, yang menggunakan PC lebih dari empat kali seminggu di 2021.

Durasi penggunaan PC bagi konsumen Indonesia juga turut meningkat di 2021 dengan rata-rata penggunaan PC sekitar 6,3 jam.

Pada tahun 2019 dan 2020 lalu, rata-rata penggunaan PC masing-masing berada di kisaran 4,9 dan 6 jam.

Cekiel juga mengungkap bahwa jumlah aktivitas yang biasa dilakukan atau diselesaikan secara rutin di PC juga meningkat di 2021 menjadi 10 aktivitas.

Hal ini mungkin disebabkan oleh aktivitas telekonferensi yang marak setelah pandemi menerjang pada awal 2020 lalu.

Pasalnya pada 2019 lalu, jumlah aktivitas yang dilakukan di PC hanya berjumlah 7 aktivitas. Adapun jumlah aktivitas yang dilakukan di PC pada 2020 juga sama dengan 2021, yaitu 10 aktivitas.

Di samping itu, ia juga mengumbar bahwa dalam dua tahun belakangan ini, konsumen Indonesia cenderung membeli laptop baru setiap kurang lebih empat tahun sekali.

"Semenjak pandemi tepatnya pada 2020 dan 2021, frekuensi untuk mengganti perangkat PC baru berkisar 4-4,5 tahun, menurun dari 2019 lalu, di mana konsumen Indonesia akan mengganti PC sekitar 7 tahun sekali," pungkas Cekiel.

https://tekno.kompas.com/read/2022/05/25/19340037/intel--makin-banyak-orang-indonesia-yang-pakai-pc-

Terkini Lainnya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke