Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link PPDB SMP Surabaya 2022 Jalur Afirmasi, Simak Cara dan Jadwal Pendaftarannya

KOMPAS.com - Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) Surabaya jenjang SMP di jalur afirmasi telah dibuka. Pendaftaran mulai dibuka 10 – 15 Juni 2022 pukul 00.00- 23.59 WIB.

Terdapat dua kategori PPDB SMP Surabaya 2022 jalur afirmasi yaitu jalur afirmasi inklusi, dan Mitra warga (MBR). Pendaftaran peserta didik dapat diakses melalui laman resmi PPDB Surabaya di link smp.ppdbsurabaya.net.

Adapun calon peserta didik jenjang SMP jalur afirmasi harus memenuhi syarat dan ketentuan umum yang harus dipenuhi sebelum mendaftar. Untuk selengkapnya berikut ini syarat, cara, dan jadwal pendaftaran PPDB SMP Surabaya 2022 jalur afirmasi.

Link dan cara pendaftaran PPDB SMP Surabaya jalur afirmasi 2022

  • Kunjungi link PPDB jenjang SMP jalur afirmasi berikut ini smp.ppdbsurabaya.net
  • Klik menu “Pendaftaran”
  • Pilih jalur pendaftaran afirmasi (misalnya: Jalur Afirmasi Mitra Warga)
  • Baca panduan pendaftaran
  • Klik “Daftar Jalur”
  • Masukkan NIK dan PIN. PIN dapat dilihat pada e-mail yang digunakan validasi CPDB
  • Klik “Masuk”
  • Setelah itu masuk pada halaman konfirmasi data siswa. Pastikan data-data siswa sudah benar dan cocok
  • Klik “Lanjutkan” jika sudah memastikan data sudah valid dan benar
  • Setelah pendaftar akan diarahkan pada pilihan sekolah
  • Setelah memilih sekolah, selanjutnya pada tahap finalisasi data. Di sini Anda akan mengecek apakah data-data yang dimasukkan sudah benar dan valid
  • Kemudian akan muncul pop up konfirmasi pendaftaran
  • Setelah itu klik “OK” untuk menyimpan dan menyelesaikan pendaftaran

Jadwal penting PPDB SMP Surabaya 2022 jalur afirmasi

Jalur Afirmasi Inklusi dan Mitra Warga (MBR)

Penempatan

  • Mulai: 10 Jun 2022 pukul 00.00
  • Selesai:15 Jun 2022 pukul 23.59

Pengumuman

  • Mulai: 16 Jun 2022 pukul 01.00
  • Selesai: 16 Jun 2022 pukul 23.59

Daftar Ulang

Demikian cara daftar PPDB SMP Surabaya 2022 jalur afirmasi beserta syarat ketentuan dan jadwal pendaftarannya. Semoga membantu.

https://tekno.kompas.com/read/2022/06/10/14150087/link-ppdb-smp-surabaya-2022-jalur-afirmasi-simak-cara-dan-jadwal-pendaftarannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke