Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengalaman Mencoba Bikin Avatar TikTok, Mudah dan Gak Ribet

Yang membedakan Avatar TikTok dari fitur serupa lainnya terletak pada tingkat responsif yang dimilikinya. Avatar TikTok dapat mengikuti ekspresi wajah, hingga gerakan kepala dan mulut yang dilakukan pengguna.

Sejumlah gerakan yang bisa ditiru oleh TikTok Avatar mulai dari tersenyum sambil menunjukkan gigi, menggeleng dan menganggukan kepala, hingga berbicara atau memiliki suara.

Uniknya, TikTok turut menambahkan efek khusus seperti saat pengguna akan mencium, maka avatar akan mengikutinya ditambah dengan ilustrasi hati yang melayang ke udara.

Kehadiran Avatar TikTok nampaknya ditujukan untuk membantu pengguna yang ingin berbagi ekspresi dan mengungkapkan perasaannya melalui konten video.

Saat ini sebagian besar pengguna TikTok di Indonesia sudah dapat mencoba langsung fitur TikTok Avatar. Setidaknya sudah ada lebih dari 112.000 video yang menggunakan efek TikTok Avatar.

Namun sejauh ini, kehadiran fitur TikTok Avatar nampaknya masih belum diketahui oleh banyak pengguna Indonesia.

Indikasi ini muncul dari minimnya video yang menggunakan TikTok Avatar di lini masa For Your Page.

Pengalaman membuat avatar TikTok

Sebagai salah satu pengguna yang kebagian, KompasTekno menjajal untuk mengetahui pengalaman membuat avatar di TikTok.

Selama menjajal TikTok Avatar, KompasTekno menggunakan aplikasi TikTok versi 24.7.41 yang dijalankan melalui ponsel Xiaomi Mi 10.

Filter TikTok Avatar dapat dijumpai saat pengguna hendak membuat sebuah posting video, yakni dengan mengeklik ikon Post yang ditandai dengan simbol "+".

Tekan menu "Effects" dan cari kata kunci "TikTok Avatars" pada kolom pencarian. KompasTekno langsung dapat memilih dan mencoba 20 template avatar yang tersedia.

Seluruh template avatar ini bisa digunakan, baik pada pengguna yang berjenis kelamin pria maupun wanita.

Selain menyajikan template avatar, TikTok juga menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk membuat sendiri avatar sesuai dengan preferensi pribadi.

Caranya cukup dengan menekan tombol "New". Kemudian TikTok menawarkan sejumlah template avatar yang bisa dipilih sesuai dengan bentuk yang dirasa paling mendekati.

Setelah memilih template avatar, KompasTekno diantar ke sebuah halaman baru. Pada halaman ini, KompasTekno bisa melakukan modifikasi pada bentuk rambut, kepala, alis, mata, hidung, mulut, hingga telinga.

Uniknya, pengguna juga diberikan keleluasaan untuk mengubah detail pada wajah, seperti lebar kepala, panjang dagu, warna bibir, hingga menambahkan aksesori seperti kacamata, tindik, serta penutup kepala.

Proses modifikasi dapat dilakukan dengan cukup mudah. Jika ingin mengubah struktur atau bentuk sebuah bagian, pengguna hanya perlu menekan tombol "Edit".

TikTok menyediakan tombol "toggle" yang dapat digeser untuk mengurangi atau menambah detail dan volume pada bagian wajah yang dipilih.

Opsi Length dapat dipilih untuk menyesuaikan ukuran panjang, sementara opsi Width untuk menentukan lebar suatu bagian wajah.

Selama proses modifikasi berlangsung, KompasTekno juga bisa menggeser kepala dan menggerakkan bibir untuk melihat kesamaan antara wajah dengan avatar yang sedang dibuat.

Tombol "Done" yang terletak di pojok kanan aplikasi dapat segera ditekan apabila proses modifikasi avatar telah selesai dilakukan.

Avatar yang tadi sudah dibuat akan secara otomatis ditambahkan di samping deretan template avatar dan bisa langsung digunakan.

TikTok Avatar juga bisa dibagikan pada TikTok story yang hanya bertahan hanya dalam waktu 24 jam sebelum dihapus secara otomatis.

https://tekno.kompas.com/read/2022/06/11/12000007/pengalaman-mencoba-bikin-avatar-tiktok-mudah-dan-gak-ribet

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke