Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Cek Sinyal 3G Telkomsel di Wilayah Anda Sudah Dimatikan atau Belum

KOMPAS.com - Telkomsel sejak awal tahun ini sudah mengumumkan rencana menyetop jaringan generasi ketiga atau 3G di Indonesia secara bertahap. Selanjutnya, infrastuktur Telkomsel yang selama ini dipakai 3G akan dialihkan ke 4G dan 5G.

Pada awal April lalu, operator pelat merah tersebut memulai proses migrasi 3G ke 4G sebagai tahap awal, yang mencakup 90 titik kota/kabupaten (766 kecamatan). Tahap awal migrasi 3G ke 4G itu dijadwalkan rampung Mei 2022.

Jika mengacu jadwal tersebut, sedianya 90 titik yang menjadi target migrasi sudah tercakup oleh jaringan 4G. Dengan kata lain, jaringan 3G di wilayah tersebut sudah dimatikan.

Pantauan KompasTekno, Telkomsel sudah merilis daftar wilayah berikut jadwal migrasi 4G melalui laman resminya. Situs itu merinci kecamatan mana saja yang jaringan 3G-nya mati dan dimigrasikan ke 4G.

Jadwalnya sendiri cukup bervariasi, dengan jadwal terbaru pada 22 Juni 2022. Dengan kata lain, jaringan 3G di semua wilayah yang dicakup dalam daftar ini sudah disuntik mati dan dialihkan ke 4G.

Daftar itu dirangkum per pulau, terdiri dari Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara dan Maluku - Papua.

Rinciannya, terdapat 104 wilayah di pulau Jawa yang dimatikan 3G-nya, mulai dari Jakarta Timur, Jawa Timur, Jawa Tengah, Yogyakarta sampai Jawa Barat. Jaringan 3G di wilayah-wilayah ini sudah ditingkatkan ke 4G per tanggal 22 Juni 2022.

Di pulau Sumatera, terdapat 184 wilayah yang sudah dimatikan jaringan 3G-nya dan ditingkatkan ke 4G. Daftar tersebut meliputi provinsi Aceh, Riau, Jambi, Sumatera Utara, Sumatera Selatan hingga Lampung.

Di pulau Kalimantan, terdapat 65 wilayah yang kebagian peningkatan 4G setelah 3G-nya dimatikan. Adapun di pulau Sulawesi meliputi 172 wilayah, Nusa Tenggara 139 wilayah, dan Maluku - Papua 92 wilayah.

Cara cek 3G Telkomsel sudah mati/belum

Untuk memastikan dan mengecek apakah 3G Telkomsel di wilayah Anda sudah mati atau belum, Anda dapat mengunjungi laman berikut ini. 

  • Gulir ke bawah hingga Anda menemukan keterangan "4G hadir di kota-kota berikut"

  • Klik kotak "Daftar kota" yang disertai panah dan pilih pulau di mana Anda tinggal
  • Gulir tabel daftar wilayah yang tercantum hingga Anda menemukan wilayah yang dimaksud

Di Kota Jakarta Timur misalnya, jadwal peningkatan jaringan 4G-nya tercantum per tanggal 22 Juni 2022.

Artinya, jaringan 3G di wilayah Kota Jakarta Timur sudah mati karena sudah ditingkatkan ke 4G. Begitu pula dengan wilayah lainnya, sesuai dengan jadwalnya migrasi 4G masing-masing.

https://tekno.kompas.com/read/2022/06/23/16494577/cara-cek-sinyal-3g-telkomsel-di-wilayah-anda-sudah-dimatikan-atau-belum

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke