Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telepon Gratis Pakai Briker

Kompas.com - 19/11/2008, 21:29 WIB

JAKARTA, RABU - Menyusul kesuksesan software berbasis open source (OS) VoIP Rakyat, yang memungkinkan dua atau lebih orang melakukan sambungan telepon gratis, seorang praktisi IT, Anton Raharja (30), kembali meluncurkan solusi baru yang dinamakan Briker. Aplikasi yang ditujukan untuk memudahkan komunikasi ini dibangun dengan basis open source.

Solusi murah yang diluncurkan 10 Agustus 2008 ini merupakan kombinasi berbagai software open source, seperti Astris, Free PBX, A2Billing, MySQL, dan lainnya. Anton kemudian memebuat software manajernya yang dapat menghubungkan semuanya. Selanjutnya, manajer ini dimasukkan ke dalam distro, sehingga saat instalansi, user tidak perlu menginstal komponen lainnya.

Berbeda dengan VoIP Rakyat yang hanya dapat dipakai untuk sambungan suara, Briker ini dapat digunakan untuk video call. Bahkan, pada Briker 1.0.3 yang rencananya akan diluncurkan dalam beberapa hari ke depan ini memungkinkan user mengirim faksimili ke user Briker lainnya di seluruh dunia.

Menurut Anton, cara menginstal software ini mudah. "Pengguna dapat mendownload langsung dan gratis di www.briker.org. Ukuran filenya hanya 300 MB, sehingga instalasi hanya memakan waktu sekitar 20 menit," ujar Anton kepada Kompas.com, Rabu (19/11) saat menghadiri acara Asia-Africa Conference on Open Source yang diselenggarakan oleh Kementerian Negara Riset dan Teknologi di Auditorium Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Jakarta.

Guna lebih memudahkan pengguna, Anton mengaku dalam waktu dekat ini akan segera membentuk call center Briker, sehingga siapa pun yang mendapat kesulitan dapat langsung bertanya. "Inilah yang membedakan antara Briker dengan software-software alternatif, yang semuanya berasal dari luar negeri. Kami serius ingin membuat Briker menjadi sesuatu yang serius," kata Anton.

Anton menambahkan, hingga saat ini Briker baru dapat dijalankan di kompuer atau laptop seri Pentium. Selain itu, Briker juga hanya bisa digunakan di komputer atau laptop yang memiliki prosesor tinggi, dan lebih baik jika dual processor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com