Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengirim Berita dengan CMS Kreasi Sendiri pada N97

Kompas.com - 04/08/2009, 17:01 WIB

Oleh Pepih Nugraha

JAKARTA, KOMPAS.com - Benar bahwa untuk pertama kalinya, Nokia menempatkan konten lokal buatan Indonesia dalam produk terbarunya, Nokia N97. Akan tetapi, melalui kreativitas krew teknologi informasi Kompas.com yang menanamkan aplikasi berupa content management system (CMS) khusus, para jurnalis KOMPAS.com dapat mengirimkan berita langsung dari lapangan melalui N97.

Menurut Kartiko Pambudi, System and Development KOMPAS.com, CMS yang ditanam di N97 bukanlah menanam software khusus, melainkan hanya menyediakan aplikasi web melalui bookmark (penanda situs tertentu).

"Pembuatannya tidak terlalu rumit, sebab CMS yang kami ciptakan khusus untuk Kompas.com itu bentuknya sederhana. Aplikasi ini bisa diterapkan pada semua ponsel yang bisa browsing . Pada ponsel Nokia, kami sudah menginstal CMS khusus itu lewat seri N97 dan sebelumnya E71," kata Kartiko.

Kartiko menambahkan, tidak hanya KOMPAS.com sebagai situs berita yang menerapkan CMS sendiri pada N97, situs-situs lainnya dan bahkan blog pribadi pun bisa menggunakan CMS ini.

Para jurnalis yang menggunakan N97, tinggal melakukan membuka browsing atau langsung menuju bookmark yang sudah ditanam. Setelah mengklik penanda tersebut, maka CMS pun muncul. Pada CMS yang sudah disederhanakan dan dipermudah penggunaannya, terdapat kolom "title" (judul tulisan) dan kolom untuk membuat tulisan atau berita dengan papan ketik QWERTY, sebagaimana layaknya mengetik pada personal komputer atau notebook.

Pada CMS terdapat button untuk create news (membuat berita), upload photo (mengunggah foto), insert from note (menyisipkan berita/tulisan dari catatan yang disimpan di file lain), dan message box (pesan interaktif sesama jurnalis dan editor). Setelah berita selesai ditulis, jurnalis tinggal memijit "Send" untuk dikirim ke editor di News Room Kompas.com. Berita yang dikirim langsung lewat ponsel N97 itu langsung diterima setiap CMS editor.

Meskipun CMS dibuat sesederhana mungkin, akan tetapi melalui N97 jurnalis bisa juga mengirimkan foto, lengkap dengan caption (keterangan foto). Dengan demikian, ketika seorang jurnalis memotret obyek atau mengabadikan momen penting dengan N97, file foto itu bisa langsung dikirimkan dari lapangan. Kamera dengan lensa Carl Zeis Tessar 5 megapixel bukan hanya lebih dari cukup untuk foto-foto Kompas.com, bahkan juga untuk print.

Karena N97 mengadopsi touch screen (layar sentuh), maka setiap tulisan bisa dibesarkan (zoom in) atau dikecilkan (zoom out) dengan hanya "mengetuk" dua kali layar sentuh itu. Untuk menggeser menu atau huruf tidak lagi menggunakan kursor pada papan ketik, tetapi cukup menyentuh layar dan menggeser-geserkan bagian layar itu sampai menu yang diinginkan muncul.

Sebelumnya, N97 mampu memunculkan widget aplikasi KOMPAS.com langsung tampil dalam layar begitu "komputer mobile" itu diaktifkan berupa logo huruf K dalam lingkaran berwarna oranye. Melalui widget tersebut, pengguna mendapatkan informasi berita di KOMPAS.com yang akan ter-update secara otomatis selama ponsel tersambung ke internet. Nokia N97 merupakan ponsel pintar terbaru Nokia yang menyediakan fitur-fitur untuk mengakses dan berinteraksi sosial di segala bentuk layanan dunia maya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com