Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Firefox Batalkan Natal (bagi Pengembang Browser Mobile-nya)

Kompas.com - 23/12/2009, 16:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – Versi mobile dari browser Mozilla Firefox akan hadir tak lama lagi. Begitu lansir BBC yang melakukan wawancara dengan petinggi Mozilla Jay Sullivan.

Dalam wawancara tersebut, Sullivan mengatakan bahwa Mozilla sedang bekerja keras agar browser mobile-nya bisa hadir sebelum Natal dan Tahun Baru. Sullivan mengatakan bahwa browser yang kini disebut Fennec itu hanya tinggal menghitung hari sebelum diluncurkan. Fennec kemungkinan – jika Mozilla bisa membuat para pengembangnya lembur di masa libur Natal - akan dirilis sebelum tahun 2009 berakhir.

Saat dirilis, Fennec awalnya akan bekerja di handset Nokia N900. Karena itu Fennec akan tersedia di toko-toko Ovi milik Nokia. Namun menurut Sullivan, Firefox juga sedang mengembangkan versi-versi untuk sistem operasi handset lain. Ini termasuk Google Android dan juga sistem operasi mobile milik Windows.

Sullivan juga menambahkan bahwa mengembangkan (browser mobile) untuk iPhone lebih rumit. "Apple sangat membatasi. Ia tidak mengijinkan adanya browser lain," katanya kepada BBC. "Karena ini merupakan platform yang tertutup, kami tidak melihat hal itu akan terjadi dalam waktu dekat.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com