Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikutan di SparxUp Awards 2010, Yuk!

Kompas.com - 25/08/2010, 08:53 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebuah ajang penghargaan untuk digital start up lokal bertajuk SparxUp Awards 2010 akan diselenggarakan untuk pertama kalinya pada 5-6 November 2010 ini. Bagi para webpreneur pemula bisa turut berpartisipasi dan menunjukkan kreativitasnya dalam mengembangkan aplikasi digital baik dalam bentuk web maupun WAP.

"Acara ini untuk memotivasi webpreneur untuk terus berkembang, dan berani berkarya di dunia digital," ujar Chief Marketing Officer SemutApi Colony, Herman Kwok, Selasa (24/8/2010), di Epicentrum Walk, Jakarta.

Ia melanjutkan, di tahun pertamanya ini SparxUp Awards 2010 menargetkan partisipan dari netizen, para anak muda yang smart, dan juga pemain webpreneur lokal. Adapun, beberapa kriteria ditetapkan sebagai syarat peserta SparxUp Awards 2010 yakni tidak beroperasi di bawah brand besar, beroperasi di bawah tiga tahun, serta punya pegawai atau staf kurang dari 20 tahun, dan penghasilan tahunan di bawah Rp 1 Miliar. "Kriteria cukup dipenuhi dua dari empat kriteria tersebut," ujar Herman kepada para pewarta.

Peserta nantinya melakukan pendaftaran di website SparxUp Awards 2010 yakni www.sparxup.com dengan memilih kategori yang akan diikutsertakannya. Terdapat delapan kategori yang diperlombakan yakni Best social networking site, Best use of tech, Best e-commerce, Best games, Best user generated content, Best portal, Best mobile, dan Best WAP.

Partisipan akan dipilih menjadi 24 terbaik yang diambil dari tiap kategori sebanyak tiga orang. Keduapuluh empat orang ini akan melakukan pitching untuk memperebutkan gelar the best rising star dan the most promising startup, yang akan mendapat hadiah total Rp 200 juta beserta trofi dan bantuan publikasi.

Adapun, SparxUp Awards 2010 ini merupakan hasil kolaborasi Kompas.com, SemutApi Colony, dan DailySocial. Sejumlah juri yang berkompeten di industri digital media pun turut menilai hasil karya peserta seperti Edy Taslim (Kompas.com), Nukman Luthfie (online strategist), Yoris Sebastian (OMG), Teguh Prasetya (Indosat), Andrew Darwis (Kaskus), Ronald Ishak (Domikado), Enda Nasution (blogger), dan Iim Fahima (virtual consulting).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com