Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Echelon 2011

Tetap Optimistis meski Dikritik Pedas

Kompas.com - 29/04/2011, 18:50 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Di antara semua startup yang presentasi pada Echelon 2011 Indonesia Satellite, Jumat (27/4/2011), di fCone, fX Plaza, Jakarta, salah satu yang mendapat kritik pedas adalah Rockto. Saking pedas kritiknya, Kristian Nalindra, si presenter tampak grogi.

Kritik pedas itu berasal dari Andi S Budiman, salah satu dewan juri yang juga pernah menggerakkan Plasa.com sebagai CIO (chief information officer). Ia mengatakan, "Bolehkah saya jujur? Kalau saya boleh mengatakan, saya tak melihat adanya value kalau user datang ke situs Anda."

Dengan konsep yang ada, menurut Andi, bisnis yang digerakkan Kristian bersama rekannya akan sulit untuk berhasil. Menurutnya, sulit juga bagi bisnis yang dibangun Rockto untuk menghasilkan uang.

Menanggapi komentar tersebut, usai presentasi Kristian mengatakan, "Ya, sebenarnya kita nothing to lose sih datang ke event ini. Kita bisa ikut Echelon 2011 ini aja udah untung. Kita udah coba siapin sih sebenarnya sebelumnya."

Kristian mengakui, mungkin persiapan yang dilakukan kurang matang. "Ya mungkin karena persiapannya kurang maka pesannya kurang sampai sasaran. Tapi kita tetap optimis bisnis kita bisa berkembang," urainya.

Mustafa Kemal, CEO Rockto mengatakan bahwa perkembangan unique user sangat baik. "Bulan Januari hanya 20 ribu sekarang jadi 225 ribu. Lalu pageview-nya itu 2-4 halaman," ungkap Mustafa.

Rockto.com adalah layanan yang menyediakan tempat bagi pengguna untuk berbagi like dan interest. Mereka juga bisa saling memberi komentar atas konten yang di-share. Untuk menggunakan layanan ini, pengguna dapat langsung login menggunakan akun Facebook atau Twitter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com