Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Toshiba

Nikmati Televisi 3D Tanpa Kacamata 3D

Kompas.com - 13/10/2011, 15:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – Pada akhir tahun 2010 lalu, Toshiba meluncurkan TV LCD LED pertama yang dilengkapi dengan fitur 3 dimensi (3D). Sekarang, Toshiba kembali menghadirkan sebuah inovasi yang memungkinkan penikmat televisi menyaksikan tayangan 3D tanpa menggunakan bantuan kacamata khusus seperti layaknya TV 3D lainnya. Inovasi tersebut dihadirkan di Toshiba REGZA GL1 Glasses-les 3D TV.

Seri televisi tersebut terdiri atas dua ukuran, yakni 20 GL1 (20 inci) dan 12GL1 (12 inci). Produk ini sudah dipasarkan di Jepang sejak Desember 2010. Tahun ini, Toshiba membawa produk ini untuk diperkenalkan di Indonesia dan akan dijual pada semester satu tahun 2012.

“Kami ingin memperkenalkan teknologi yang memungkinkan untuk menonton televisi tiga dimensi tanpa kacamata khusus. Kalau menggunakan kacamata, teknologinya ada di kaca mata dan memberikan efek tiga dimensi. Sedangkan Toshiba REGZA GL1 Glasses-les 3D, teknologi tiga dimensinya ada di televisi, jadi tidak butuh kacamata lagi,” ujar Francisca Maya, Senior Manager Marketing PT. Toshiba Visual Media Network Indonesia saat ditemui KOMPAS.com usai jumpa pers di Anomali Coffee, Setiabudi One Building, Jakarta, Kamis (13/10/2011).

Francisca menambahkan, meski permintaan akan televisi 3D masih kecil, yakni sekitar lima persen dari total pembelian semua TV LCD, namun Toshiba akan tetap memproduksi TV 3D ini dan akan menjualnya tidak hanya di Jepang, tetapi juga di negara lain, termasuk Indonesia. “Walaupun pasarnya belum banyak, namun Toshiba yakin ini akan menjadi tren inovasi di masa depan, maka Toshiba memulainya,” ungkap Francisca.   

Robert Dwijaya, Industrial Designer PT. Toshiba Visual Media Network Indonesia menjelaskan, teknologi TV 3D terbaru ini menggunakan integral imaging system dan perpendicular lenticular sheet untuk menampilkan gambar yang lebih halus dan alami. Selain itu, televisi ini juga menciptakan sembilan gambar parallax untuk mengubah konten asli menjadi gambar 3D.

Seri 20GL1 dan 12GL1 mengintegrasikan teknologi High Definition LED backlight pada panel LCD yang dirancang khusus untuk menghadirkan gambar 3D tanpa bantuan kacamata. Teknologinya mampu menghadirkan empat kali lipat piksel panel yang lebih banyak dibandingkan panel full HD standar. TV 3D pintar ini juga mengintegrasikan teknologi cell REGZA engine dan cell broadband engine untuk memberikan pengolahan multimedia.   

“Jadi, tayangan apapun yang sedang Anda tonton, Anda bisa menekan tombol 3D yang terdapat pada remote televisi, maka gambar akan otomatis berubah ke dalam format 3D. Kalau ingin dikembalikan ke gambar normal, bisa tekan tombol 3D kembali dan gambar akan kembali normal,” jelas Robert.

Harga televisi Toshiba REGZA GL1 glasses-less 3D ukuran 20 inci (20GL1) yang dijual di Jepang saat ini kurang lebih Rp 25 juta dan  ukuran 12 inci (12GL1) kurang lebih Rp 10 juta. Untuk Indonesia, Toshiba hanya akan menyediakan ukuran 55 inci dan baru mulai dipasarkan pada semester satu tahun 2012. Sedang, harganya belum bisa dipublikasikan. 

“Untuk yang 12 inci bisa dibawa-bawa seperti komputer tablet, hanya agak sedikit tebal dan berat saja. Dan sementara hanya dijual di Jepang,” tutup Robert. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com