Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Aksi Protes

Bakar Diri Dikabarkan Terjadi Lagi di China

Kompas.com - 07/01/2012, 12:12 WIB
Dahono Fitrianto

Penulis

BEIJING, KOMPAS.com — Kelompok aktivis Free Tibet yang bermarkas di London, Inggris, menyiarkan kabar bahwa aksi bakar diri kembali terjadi di China barat daya. Tidak tanggung-tanggung, aksi bakar diri ini dilakukan dua orang sekaligus.

Menurut siaran pers Free Tibet yang diedarkan Jumat (6/12/2012) tengah malam, aksi bakar diri itu terjadi Jumat siang di dekat biara di Prefektur Aba, Provinsi Sichuan, China. Para saksi mata mengatakan, pelaku aksi itu seorang pria. Aparat keamanan langsung berusaha memadamkan api dan membawa pria tersebut pergi. Kondisi terakhir orang tersebut tidak diketahui.

Pada saat bersamaan, satu orang lagi melakukan aksi yang sama tak jauh dari aksi pertama. Orang kedua ini dikabarkan tewas.

Kabar dari Free Tibet belum bisa dikonfirmasi. Seorang perempuan yang mengangkat panggilan telepon Associated Press di kantor pemerintah lokal, Sabtu (7/12/2012), mengaku tidak tahu apa pun soal insiden tersebut dan langsung menutup telepon. Panggilan ke kantor polisi lokal juga tidak diangkat.

Terlepas dari informasi terbaru Free Tibet ini, setidaknya 12 biarawan, biarawati, dan mantan biarawan telah melakukan aksi bakar diri dalam setahun terakhir. Mereka memprotes aksi represif Pemerintah China terhadap kehidupan beragama dan kultur masyarakat etnis Tibet.

Mereka juga menuntut kebebasan di Tibet dan kembalinya pemimpin spiritual mereka, Dalai Lama, yang hingga kini masih tinggal di pengasingan di Dharamsala, India. (AP/DHF)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com