Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beli Dasient, Twitter Ingin Basmi Virus?

Kompas.com - 24/01/2012, 15:48 WIB

KOMPAS.com -  Twitter telah mengakuisisi perusahaan keamanan internet Dasient. Akuisisi ini diumumkan oleh Daisent di blog resmi mereka.

Apakah akuisisi ini berarti Twitter ingin ikut membasmi virus? Tampaknya, dari teknologi Dasient, Twitter ingin membersihkan timeline akun pengguna dari link berbahaya.

Dengan akuisisi ini, Dasient tidak akan memiliki pelanggan lain selain Twitter dan Dasient secara khusus akan membangun teknologi anti malware bagi Twitter.

"Dengan bergabung bersama Twitter, Dasient akan mengaplikasikan teknologi, tools, dan tim kami ke tim teknis Twitter. Kami akan mengaplikasikan teknologi kami ke dalam jaringan informasi real-time terbesar di dunia," jelas Dasient dalam blog tersebut.

Mantan Google

Dasient adalah perusahaan yang mengkhususkan kepada layanan anti malware sejak tahun 2009. Tahun 2010, Dasient membuka layanan anti malware pertama yang melindungi situs dari iklan berbahaya (malvertising/ malware + advertising).

Dasient didirikan oleh mantan karyawan Google (Googler) Neil Daswani, Shariq Rizvi,dan Ameet Ranadive. Awal tahun 2011, Dasient didukung oleh Google Ventures. Dengan akuisisi ini, Dasient sepenuhnya hanya didukung oleh Twitter.

"Kami ingin berterima kasih kepada pelanggan kami, mitra, investor, dan penasihat, atas semua dukungan beberapa tahun ini, termasuk Google Ventures, Radar Partners, Floodgates, dan Benhamou Global Venture," tulis Dasient di blognya.

Sebelum Dasient, Twitter telah mengakuisisi  Summify. Twitter juga telah mengakuisisi AdGRok, perusahaan yang memiliki produk AdWords, pada Mei 2011.

Perusahaan mana lagi yang akan diakuisisi Twitter?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com