Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Square Enix Belum Berencana Cari "Pasangan" di Indonesia

Kompas.com - 22/02/2012, 13:42 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Produsen video game asal Jepang, Square Enix, saat ini sudah menaruh perhatian kepada Indonesia sebagai pasar potensial mobile gaming.

Namun, mereka belum berencana untuk membuat kantor perwakilan di Indonesia atau setidaknya mengakuisisi studio setempat.

"Kami masih berkonsentrasi dalam pengembangan sumber daya manusia di perguruan tinggi. Hal itu saat ini menjadi prioritas kami," ujar Senior Manager Business Development Corporate Planning Division Square Enix, Sachiko Takahashi di Bandung, Selasa (21/2).

Takahashi datang bersama rombongan dari Square Enix ke Bandung untuk memberikan presentasi kepada mahasiswa Institut Teknologi Bandung pada hari yang sama. Salah satu yang hadir adalah Ryoma Matsui, Producer Mobile Business Division.

Dalam sesi yang isinya tidak boleh diberitakan, Takahashi hanya mengatakan bahwa pihaknya ingin memberikan gambaran mengenai kondisi pasar mobile gaming di Jepang dengan membedah salah satu game sosial mereka, sekali lagi dengan judul yang tidak boleh diutarakan.

Menurut Takahashi, Square Enix sangat berminat untuk mengembangkan industri mobile gaming mengingat melimpahnya pengguna smartphone di Indonesia. Ada data yang pernah menyebut sejumlah 180 juta pengguna smartphone di Indonesia.

Setidaknya, ini adalah kedatangan Square Enix kali ke dua di Bandung. Beberapa bulan sebelumnya, mereka juga mengadakan acara di ITB meski sifatnya lebih terbuka dengan agenda memperkenalkan mobile gaming mereka ke Indonesia.

Square Enix Market

Dalam kesempatan yang sama, Takahashi juga membawa kabar bahwa mereka juga belum berencana untuk memboyong layanan Square Enix Market ke luar dari Jepang. Alasannya, mereka juga masih berkonsentrasi dengan mengembangkan pasar di Jepang.

Square Enix Market adalah semacam pasar aplikasi layaknya Android Market maupun App Store untuk sistem operasi iOS. Saat ini baru ada 10 judul game Square Enix yang bisa dijalankan dengan smartphone Android.

Menurut Ryoma Matsui, Square Enix Market terbilang masih kecil karena baru diluncurkan akhir tahun 2011. Pihaknya masih berkonsentrasi dengan menggarap pasar di Jepang, salah satunya dengan bekerja sama dengan operator telekomunikasi seperti DoCoMo atau KDDI.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com