Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mega Bazaar 2012, BlackBerry Masih Jadi Favorit

Kompas.com - 05/03/2012, 09:21 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - BlackBerry nampaknya masih menjadi primadona bagi para pemburu smartphone di pameran Mega Bazaar Computer (MBC) 2012, yang digelar pada 29 Februari sampai 4 Maret 2012 di JCC Senayan Jakarta.

Hal ini terpantau di booth Erafone dan Global Teleshop yang memasarkan beberapa merek smartphone, selama pameran berlangsung.

BlackBerry Torch, Onyx 2 dan Bellagio, menjadi smartphone yang paling banyak terjual di Erafone.

Setelah BlackBerry, Samsung Galaxy S II juga cukup meraih penjualan yang cukup banyak di Erafone. Erafone pun sempat menggelar lelang untuk smartphone BlackBerry, yang dimulai dari harga Rp 1 juta.

Sedangkan di Global Teleshop, BlackBerry Gemini menjadi yang terlaris, diikuti BlackBerry Bellagio.

"Untuk segmen high-end, mereka lebih memilih Bellagio ketimbang smartphone high-end BlackBerry lainnya," ujar Area Manager Global Teleshop Andri Setiadi pada hari terakhir pameran MBC 2012.

Setelah BlackBerry, penjualan smartphone Samsung bersistem operasi Android juga terbilang tinggi di Global Teleshop.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com