KOMPAS.com — Microsoft sempat sukses "membajak" Wakil Presiden Layanan Konsumen dan Korporasi Samsung pada November 2011 untuk menduduki posisi General Manager Divisi Windows Phone.
Namun, April 2012, Microsft harus merelakan pengunduran diri orang tersebut. Dia adalah Gavin Kim, orang yang sebelumnya berkomitmen mengatur masa depan sistem operasi Windows Phone.
Kim masuk ke Microsoft dengan misi mengambil hati dan mengedukasi konsumen, operator, vendor, pengembang aplikasi, dan semua rekanan Microsoft untuk memperkuat ekosistem Windows Phone.
Namun, Kim memutuskan hengkang setelah lima bulan bekerja untuk Windows Phone.
"Kami mengonfirmasi bahwa Gavin Kim telah membuat keputusan pribadi untuk meninggalkan Microsoft," ujar juru bicara Microsoft. Baik Kim maupun pihak Microsoft tidak mengungkapkan alasan kemunduran tersebut.
Posisi General Manager Marketing Divisi Windows Phone kini ditempati Eugene Ho.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.