Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Canon Akan Ganti Pekerja Manusia dengan Robot

Kompas.com - 15/05/2012, 10:54 WIB
EditorReza Wahyudi

KOMPAS.com - Produsen produk digital imaging asal Jepang, Canon mengumumkan rencananya untuk memakai robot sebagai ganti tenaga kerja manusia di pabrik kamera.

Seperti dilansir oleh Electronista, juru bicara Canon Jun Misumi mengatakan bahwa langkah tersebut dilakukan demi menghemat ongkos produksi.

Canon berharap proses otomatisasi produksi kamera digital dengan robot tersebut dapat diterapkan sepenuhnya pada 2015.

Canon menggunakan metode produksi "Cell-Production" di mana pekerja tidak duduk di samping ban berjalan dan melakukan satu tugas tunggal berulang-ulang, tapi merakit sebuah komponen utama.

Belakangan, robot mengambil alih proses perakitan ini untuk menggantikan peran manusia.

Meski begitu, Misumi menjelaskan bahwa Canon tidak akan merumahkan pekerja yang diganti oleh robot. Tenaga kerja manusia akan dialihkan ke bidang lain.

Lebih lanjut, Misumi mengatakan bahwa tren otomatisasi dengan robot juga diikuti oleh perusahaan Jepang lainnya, bukan Canon saja.

Perusahaan-perusahaan Jepang khawatir lokasi produksi barang bisa berpindah ke China atau India karena ongkos pekerja di sana lebih murah.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke