Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Menangkap Penjual Alat "Hack" Nintendo DS

Kompas.com - 01/06/2012, 07:32 WIB

KOMPAS.com – Masalah pembajakan terutama di bidang hiburan dan game adalah masalah serius semua negara, termasuk Jepang.

Salah satu tindakan pemberantasannya adalah dengan penangkapan vendor yang menjual game bajakan dan alat pendukungnya.

Penangkapan yang dilakukan baru-baru ini oleh polisi Jepang terhadap vendor ”nakal” adalah salah satu buktinya. Vendor tersebut terbukti menjual Majikon, alat untuk melewati keamanan software pada mesin video game handheld Nintendo DS.

Majikon atau yang dikenal di Inggris dan negara Asia lain dengan nama R4 mulanya tidak ditujukan sebagai alat pembajakan. Alat ini sebenarnya berguna sebagai media untuk menjalankan program buatan sendiri di Nintendo DS.

Namun, alat ini akhirnya digunakan untuk menjalankan program game bajakan akibat kemampuannya untuk melewati sistem keamanan Nintendo DS.

Polisi melakukan penangkapan ini di daerah Aichi pusat. Langkah ini diharapkan akan membuat takut vendor lain yang menjual game bajakan beserta alat pendukungnya.

Sebenarnya alat ini telah lama dilarang penggunaannya di Jepang. Namun, baru semenjak Desember 2011 penggunanya menghadapi hukuman kriminal. Negara Inggris juga melarangnya sejak 2010 dan diikuti oleh negara lain, seperti Korea Selatan, Taiwan, Italia, Belanda, dan Jerman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com