Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsol Game Android "Ouya" Siap Tantang Xbox dan PS3

Kompas.com - 05/07/2012, 10:07 WIB
EditorReza Wahyudi

KOMPAS.com – Perang mesin game console antara tiga kekuatan besar; Microsoft dengan Xbox 360, Sony dengan PS3, dan Nintendo dengan Wii akan mendapatkan penantang baru.

Mesin konsol game terbaru akan datang dengan basis Android bernama Ouya dan memiliki kemungkinan untuk mengubah peta kekuatan di dunia game.

Seperti mesin game console pada umumnya, Ouya nantinya akan dimainkan melalui televisi di rumah. Jantung dari Ouya adalah Android – sama seperti yang bisa ditemukan di smartphone saat ini. Bayangkan kemungkinan untuk memainkan game mobile kesayangan Anda di televisi dan pastinya dengan resolusi yang lebih besar.

Kelebihan Ouya bukan hanya terletak pada Android saja. Harga yang dijanjikan untuk mesin game ini hanya 99 dollar AS (atau kurang lebih Rp 1 juta). Berarti, Ouya adalah mesin game console termurah di dunia saat ini. Lalu, Ouya juga disebut sebagai mesin game console yang bebas di-hack.

Apa maksudnya? Ternyata setiap pembelian Ouya disertakan dengan developer kit untuk membuat game sendiri di mesin ini. Jadi, mesin ini sangat bersahabat dengan pembuat game independen yang sangat banyak jumlahnya di platform Android.

Kelebihan terakhir dan yang mungkin sangat disukai gamer adalah semua game akan dibanderol nol dollar alias gratis. Ya, semua gamenya bisa didapatkan dengan gratis! Semua kelebihan Ouya tersebut tentunya akan menjadikannya sebagai penantang baru yang begitu berbahaya untuk pemain lama di bidang tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com