Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Rekrut Mantan Pekerja Google Maps

Kompas.com - 24/09/2012, 15:50 WIB

KOMPAS.com - Beberapa karyawan kontrak Google yang mengerjakan proyek Google Maps, dilaporkan tidak ingin berlama-lama bekerja di perusahaan tersebut.

Daripada hanya melanjutkan pengembangan aplikasi Maps, yang sebenarnya sudah nyaris selesai, ternyata para karyawan tersebut lebih memilih mencari tantangan baru dengan membangun sebuah aplikasi dari awal.  

Menurut seorang sumber yang tidak mau disebutkan namanya, Apple telah memerintahkan divisi rekrutmen untuk menampung mantan karyawan-karyawan Google Maps tersebut.

Apple diketahui ingin terus mengembangkan aplikasi peta milik mereka sendiri.

Sumber yang membocorkan info ini merupakan seorang kontraktor yang mengerjakan proyek Google Maps, sebagai anggota tim yang menggabungkan fitur Street View ke aplikasi tersebut.

Dikutip dari TechCrunch, para karyawan kontrak Google tersebut ingin menemukan tantangan baru setelah diharuskan mengembangkan pemetaan dalam ruangan.

"Banyak rekan kerja saya di Google Maps yang akhirnya pergi setelah kontrak mereka berakhir," kata sumber tersebut. "Beberapa orang mencari pekerjaan di bidang Geographic Information System (GIS) dan berakhir di Apple, setelah seorang perekrut menghubungi dia."

"Beberapa waktu ini, dia mendengar rumor kalau Apple akan mengembangkan platform pemetaan sendiri, dan dengan pengalamannya di Google, dia dapat dengan mudah diterima. Apple berusaha untuk membawa ia ke Cupertino dan sekarang dia telah mendapatkan bayaran yang pantas sebagai seorang analis GIS," lanjut sumber tersebut.

Masih menurut sang sumber, ada satu orang pekerja Google lainnya yang bekerja sebagai ketua proyek Google Maps, yang akhirnya meninggalkan East Coast (kantor Google di New York, AS) setelah kontraknya berakhir.

Ia pun akhirnya dihubungi oleh pihak perekrut Apple. Posisi yang didudukinya saat ini adalah manajer pengembangan produk, dan akan menerima bayaran sebesar 85 ribu dollar AS, belum termasuk biaya pindah dari East Coast.

Menurut analisis dari sumber TechCrunch tersebut, Apple memang harus melakukan perekrutan ini. Apple telah ketinggalan banyak sekali dari Google dalam masalah aplikasi pemetaan.

"Apple harus mengejar cukup banyak jika ingin membangun aplikasi peta yang kuat untuk menyaingi Google Maps, sehingga tidak membuat saya terkejut kalau Apple berusaha keras dalam memancing mantan dan karyawan Google."

Meski terbilang akurat, namun Apple memutuskan untuk membuang Google Maps dari sistem operasi iOS versi 6. Apple mengembangkan layanan peta digital sendiri bernama Apple Maps, yang dikerjakan bersama beberapa perusahaan yang bergerak di bidang peta digital dan navigasi.

Sayangnya, Apple Maps menuai banyak kritik pengguna perangkat mobile Apple. Layanan ini dinilai belum sedetail dan seakurat Google Maps.

Apakah dengan perekrutan karyawan Google ini akan membuat aplikasi peta Apple tidak membuat orang tersesat lagi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

    Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

    Internet
    Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

    Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

    Internet
    Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

    Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

    e-Business
    Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

    Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

    Gadget
    WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

    WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

    Internet
    Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

    Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

    e-Business
    Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

    Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

    Gadget
    10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

    10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

    Gadget
    Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

    Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

    Gadget
    Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

    Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

    Software
    Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

    Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

    e-Business
    Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

    Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

    Game
    Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

    Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

    Software
    Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

    Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

    Software
    Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

    Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

    Gadget
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com