Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 06/10/2012, 08:15 WIB
EditorReza Wahyudi

KOMPAS.com - Samsung meminta sidang paten gugatan Apple di pengadilan California diulang dan mengklaim pendapat juri mungkin bias.

Perusahaan asal Korea Selatan itu, seperti disebut BBC, menduga sejumlah keputusan hakim tidak adil ketika Apple justru ingin menaikkan nilai ganti rugi pelanggaran paten sebesar 700 juta dolar AS.

Samsung menginginkan sidang baru dengan pertimbangan waktu, saksi, dan pembatasan pemameran produk ketika sidang oleh Hakim Lucy Koh tidak adil.

Pengacara Samsung mengatakan juri Velvin Hogan memberikan jawaban tak-lengkap dan menyebut pernah terlibat dalam satu gugatan, tapi tidak dua gugatan lain.

Hogan tercatat pernah digugat oleh mantan atasannya, pembuat hard disk Seagate, atas pelanggaran kontrak dan mengajukan kebangkrutan pribadi.

Namun, Hogan tidak menyebut pernah bekerja di Seagate dalam pengadilan dan mengaku tidak pernah ditanya tentang keterlibatan dirinya dalam sidang-sidang gugatan.

Apple menolak berkomentar terkait pengajuan sidang oleh Samsung.

Klaim Apple dan Samsung akan dipertimbangkan dalam sidang yang diselenggarakan 6 Desember.

Seperti diberitakan sebelumnya, dewan juri di pengadilan AS memutuskan Samsung telah melakukan pelanggaran hak paten tertentu milik Apple. Atas putusan ini, Samsung harus membayar Apple sebesar 1,051 miliar dollar AS atau sekitar Rp 9 triliun sebagai ganti rugi.

Berita terkait seputar perang paten Apple vs Samsung dapat diikuti dari liputan khusus "Perseteruan Apple dan Samsung".

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    27th

    Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

    Syarat & Ketentuan
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
    Laporkan Komentar
    Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Verifikasi akun KG Media ID
    Verifikasi akun KG Media ID

    Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

    Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke