Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Remaja Malaysia Ketagihan Situs Porno Indonesia

Kompas.com - 17/10/2012, 19:55 WIB

SHUTTERSTOCK Ilustrasi

KOMPAS.com — Remaja di Malaysia ditengarai semakin ketagihan browsing ke situs web yang memuat cerita pendek (cerpen) dan video porno melalui ponsel. Bahkan, mereka rela berlangganan 17 ringgit (sekitar Rp 50.000) per minggu untuk bisa mengakses situs tersebut.

Seorang pelajar sekolah menengah, Rosli (15), seperti dikutip Harian Metro yang terbit di Kuala Lumpur, Rabu, mengatakan, dia dan banyak temannya suka membaca cerita porno yang diunggahnya dari sebuah situs asal Indonesia karena bahasa yang digunakan mudah dipahami.

Menurut dia, ada ratusan cerita porno berikut gambar yang bisa dibaca di situs tersebut melalui ponsel. "Dengan bayaran internet 17 ringgit per minggu tidak sukar untuk memasuki situs terkait hanya dengan memasukkan perkataan tertentu dalam bahasa Indonesia sebagai kata kunci," katanya.

Rosli mengaku, cerita porno dari Indonesia lebih disukai remaja dan pelajar seumuran dia karena bahasa yang digunakan lebih mudah dipahami.

"Kami tidak perlu pergi ke toko buku untuk mencari majalah, tetapi hanya memerlukan waktu sekitar 30 detik untuk membuka situs tersebut setelah kita membuat bayaran," ujarnya.

Menyekat

Sementara itu, pengurus Pusat Khidmat dan Aduan Barisan Nasional (BN) Perak, Mohd Rawi Abdullah, mengatakan, membanjirnya gadget, termasuk telepon genggam di pasaran, mengakibatkan penyebaran bahan bacaan porno semakin sukar dibendung.

"Ini ancaman moral yang meresahkan. Saya menerima banyak aduan terkait masalah ini," katanya. Menurut dia, salah satu tindakan yang bisa dilakukan adalah dengan melengkapi gadget atau telepon genggam dengan program khusus untuk menyekat laman yang tak sesuai.

"Ini mampu menghalangi remaja melayari laman porno. Namun, saya yakin semakin maju teknologi semakin pandai pula remaja mencari cara untuk membuka laman yang sudah disekat," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com