Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tablet "Kecil" Meningkat , iPad "Besar" Masih Kuat

Kompas.com - 07/12/2012, 14:45 WIB

KOMPAS.com - Permintaan komputer tablet mengalami peningkatan memasuki akhir tahun 2012, tren bergeser menuju ukuran layar lebih kecil dengan harga yang lebih murah.

Meski demikian, iPad yang memiliki ukuran layar cukup besar (9,7 inci) masih menguasai pasar tablet global, menurut lembaga riset IDC.

Dalam laporan yang dirilis Rabu (5/12/2012), lembaga riset IDC memprediksi iPad masih menguasai pangsa pasar tablet global pada 2012 dengan raihan 53,8, naik dari 56,3% pada tahun 2011. Sementara tablet Android tumbuh mencapai 42,7% dari tahun lalu sebesar 39,8%.

"Tablet terus memikat konsumen, sebagian besar bergeser menuju yang lebih kecil, dengan ukuran layar yang lebih mobile dan harga yang lebih rendah. Kami berharap permintaan tumbuh cepat pada kuartal empat dan seterusnya," kata Direktur Riset IDC untuk Tablet, Tom Mainelli.

Lembaga riset IDC memperbesar prediksi pasar tablet tahun 2012 karena meningkatnya permintaan konsumen atas tablet. IDC memprediksi, pengiriman tablet di seluruh dunia tahun 2012 akan mencapai 122,3 juta unit, naik dari perkiraan sebelumnya yaitu 117.100.000 unit.

Menurutnya, tablet Android memiliki daya tarik berkat produk yang solid buatan Google, Amazon, Samsung dan lainnya. Pasar tablet juga dikejutkan dengan kehadiran iPad Mini buatan Apple yang diluncurkan pada November lalu.

Pasar tablet di masa depan

Untuk tahun 2013, IDC juga menaikkan prediksi pengiriman tablet di seluruh dunia menjadi 172,4 juta unit, naik dari perkiraan sebelumnya 165,9 juta unit.

IDC juga memprediksi pasat tablet jangka panjang hingga tahun 2016, di mana pengiriman tablet global diharap bisa mencapai 282.700.000 unit. Kehadiran tablet bersistem operasi Windows 8 dan Windows RT turut meramaikan pasar tablet.

Tentu saja, persaingan akan makin keras pada 2016 nanti. Pangsa pasar iPad dan Android akan turun karena direbut oleh tablet Windows. IDC memproyeksi tahun 2016 pangsa pasar tablet sebesar 49,7% masih dikuasai iPad, dan 39,7% untuk Android. Sedangkan tablet Windows akan tumbuh perlahan menjadi 10,3% tahun 2016, dari 2,9% pada tahun 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

    Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

    Software
    Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

    Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

    Internet
    Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

    Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

    Game
    Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

    Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

    Software
    Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

    Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

    Software
    Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

    Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

    Gadget
    Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

    Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

    Gadget
    Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

    Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

    e-Business
    Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

    Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

    Game
    'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

    "Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

    Game
    Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

    Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

    e-Business
    Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

    Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

    e-Business
    Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

    Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

    Hardware
    Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

    Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

    Gadget
    Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

    Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

    e-Business
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com