Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cibir Microsoft dan Nokia, Petinggi Google "Dibungkam"

Kompas.com - 10/12/2012, 11:33 WIB

BGR Vic Gundotra

KOMPAS.com - Bijaklah saat "berkicau" di Twitter. Salah-salah Anda bisa terkena batunya sendiri. Inilah yang terjadi pada Vic Gundotra, Senior Vice President of Engineering Google. Gara-gara salah satu tweet-nya, Gundotra terpaksa "pensiun" nge-tweet.

Pada Februari 2011 lalu, Gundotra pernah "berkicau" perihal kerja sama antara Microsoft dan Nokia. Saat itu, ia berkelakar, menganalogikan kedua perusahaan tersebut sebagai "kalkun" yang tidak akan pernah berubah menjadi "elang".

Sayangnya, tidak semua orang bisa menerima gurauan dari Gundotra ini. Gundotra yang selalu menulis tweet sejak September 2007, terpantau tidak pernah "berkicau" lagi sejak Juni 2011.

Banyak yang menduga kalau Gundotra dilarang "berkicau" oleh bos besar Google, Larry Page. Pada saat itu, tidak ada yang bisa membuktikan kebenaran dari dugaan tersebut. Namun, beberapa waktu lalu, Gundotra akhirnya membuka tabir misteri ini.

Dikutip dari BGR, Minggu (9/12/2012), di ajang SMX Social Media Gathering, Gundotra menceritakan apa yang sebenarnya terjadi. Ia mengakui kalau Larry Page-lah yang selama ini melarang Gundotra untuk berkicau.

"Saya diminta untuk tidak melakukan hal tersebut (menulis tweet) oleh bos saya," kata Gundotra.

"Saya berkicau tentang dua perusahaan (Nokia dan Microsoft) yang akhirnya begitu menyebar, sangat sangat menyebar dan membuat begitu banyak headline di mana-mana. Dan sejujurnya, saya tidak mengantisipasi kalau komentar saya akan diinterpretasikan dengan cara seperti itu," papar Gundotra.

Namun, Gundotra mengungkapkan, ia masih mengakses Twitter dan Facebook demi mendapatkan informasi terbaru.

Pelajaran dari informasi ini, memang tidak ada yang salah dengan berkicau. Namun, satu hal yang harus terus diingat, bijaklah dalam menulis sebuah tweet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com