Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inikah Kontroler PlayStation 4?

Kompas.com - 18/02/2013, 11:45 WIB

KOMPAS.com — Situs gaming Destructoid beberapa waktu lalu mengunggah sebuah foto yang diduga sebagai kontroler konsol game terbaru Sony, PlayStation 4.

Dari gambar tersebut, terlihat kontroler ini tidak mengalami begitu banyak perubahan dari segi desain dibandingkan generasi sebelumnya. Namun, terdapat beberapa penambahan komponen di kontroler tersebut.

Salah satunya, terdapat sebuah permukaan yang sedikit glossy di bagian tengah perangkat tersebut. Situs teknologi Ubergizmo memperkirakan, bagian tersebut adalah layar sentuh.

Sedikit ke bagian bawah, terdapat beberapa lubang kecil yang diduga sebagai speaker atau microphone yang dapat menerima perintah suara.

Di bawah logo PlayStation terdapat juga sebuah lubang kecil yang diduga sebagai jack audio 3,5 mm.

Di bagian tengah atas terdapat sebuah komponen yang memancarkan cahaya. Warna pendaran cahaya tersebut mirip dengan kontroler gerak Sony, Move. Kemungkinan besar, kontroler ini juga dapat digunakan untuk mengenali gerakan si pemain.

Namun, ada kemungkinan perangkat ini hanyalah prototipe belaka. Jadi, masih ada kemungkinan berubahnya desain dari produk kontroler ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com