Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/02/2013, 15:14 WIB

VR-Zone AMD Radeon HD 7970


KOMPAS.com - Setelah informasinya sempat simpang-siur beberapa lama, minggu lalu AMD mengklarifikasi bahwa chip GPU seri Radeon HD 8000 baru akan dirilis menjelang awal tahun 2014.

Perusahaan ini berencana memperkenalkan serangkaian produk berbasis "teknologi baru" untuk mengisi semua segmen pasar pada kuartal keempat 2013.

Hingga saat itu, AMD akan memfokuskan diri mendorong penjualan GPU seri Radeon HD 7000 yang telah ada sejak 2011 lalu. Beberapa model baru dari seri ini akan dirilis pada pertengahan 2013.

AMD memang sudah meluncurkan GPU mobile Radeon HD8000M pada CES 2013 bulan lalu, tetapi seri chip ini menggunakan basis arsitektur Radeon seri HD7000 yang mendapat sejumlah peningkatan dan dinamai ulang.

Never Settle

Mengenai keputusan untuk tetap mengandalkan GPU Radeon HD7000 sepanjang 2013, AMD mengatakan bahwa kinerja GPU tersebut masih lebih tinggi dibanding pesaingnya, GeForce GTX 600 dari Nvidia.

Selain itu, penjualan GPU seri Radeon HD7000 dianggap sedang menanjak. Volume penjualan seri ini pada Januari 2013, misalnya, lebih tinggi dibanding periode-periode waktu lainnya pada 2012, termasuk musim liburan akhir tahun.

"Dengan penjualan yang sedang naik seperti ini, meluncurkan seri produk baru adalah tindakan yang prematur," ungkap seorang pejabat AMD yang dikutip PCWorld.

www.pcworld.com

Naiknya penjualan GPU seri Radeon HD7000 sebagian merupakan kontribusi promo "Never Settle" di mana AMD bekerjasama dengan sejumlah produsen game ternama untuk membundel judul-judul game terkini dengan beberapa produk kartu grafis berbasis HD7000.

Belakangan, perusahaan tersebut memperkenalkan promo "Never Settle: Reloaded" yang menawarkan code download Crysis 3 dan BioShock Infinite untuk pembeli kartu gratis berbasis GPU Radeon HD 7900.

Ketika ditanya soal rencana GeForce GTX Titan, andalan baru Nvidia yang kabarnya akan dirilis dalam waktu dekat, wakil presiden korporat dan kepala pemasaran global AMD Roy Taylor hanya mengatakan bahwa AMD akan menunggu kedatangan andalan baru pesaingnya itu.

"Ketika sudah datang, maka kami akan menanganinya, tapi kami percaya bahwa AMD akan tetap menjadi yang terdepan," ujar Taylor.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Terkini Lainnya

Vivo T2 Pro 5G Meluncur, Punya Layar Lengkung dan Chipset Mediatek Dimensity 7200

Vivo T2 Pro 5G Meluncur, Punya Layar Lengkung dan Chipset Mediatek Dimensity 7200

Gadget
3 Cara Setting Webcam untuk Swafoto SSCASN di laptop Mac buat Daftar CPNS dan PPPK 2023

3 Cara Setting Webcam untuk Swafoto SSCASN di laptop Mac buat Daftar CPNS dan PPPK 2023

e-Business
Cara Mengaktifkan Webcam di Laptop Windows untuk Swafoto SSCASN 2023

Cara Mengaktifkan Webcam di Laptop Windows untuk Swafoto SSCASN 2023

Hardware
Cara Edit Foto Background Warna Merah untuk Syarat Daftar CPNS 2023

Cara Edit Foto Background Warna Merah untuk Syarat Daftar CPNS 2023

Internet
Pengertian Storage Device, Lengkap dengan Jenis, Tipe, Contoh, dan Fungsinya

Pengertian Storage Device, Lengkap dengan Jenis, Tipe, Contoh, dan Fungsinya

Hardware
Cara Buat Channel WhatsApp Mirip Telegram beserta Fungsi-fungsinya

Cara Buat Channel WhatsApp Mirip Telegram beserta Fungsi-fungsinya

Software
Cara Kunci Tab Private Safari di iPhone iOS 17 biar Tak Dibuka Sembarangan

Cara Kunci Tab Private Safari di iPhone iOS 17 biar Tak Dibuka Sembarangan

Software
5 Cara Aktifkan Paket Darurat Telkomsel beserta Cara Bayarnya

5 Cara Aktifkan Paket Darurat Telkomsel beserta Cara Bayarnya

e-Business
Jadwal MPL S12 Hari Ini, Sabtu 23 September: Pertandingan Penting Evos Legends

Jadwal MPL S12 Hari Ini, Sabtu 23 September: Pertandingan Penting Evos Legends

Game
Hasil MPL ID S12 Jumat, 22 September: Kemenangan untuk Onic Esports dan Geek Gam ID

Hasil MPL ID S12 Jumat, 22 September: Kemenangan untuk Onic Esports dan Geek Gam ID

Game
Bagaimana Cara Memulihkan File yang Terhapus di Windows 10? Ini Caranya

Bagaimana Cara Memulihkan File yang Terhapus di Windows 10? Ini Caranya

Software
Penyebab dan Cara Mengatasi Webcam.js Error saat Swafoto SSCASN 2023

Penyebab dan Cara Mengatasi Webcam.js Error saat Swafoto SSCASN 2023

e-Business
Cara Membuat Poster Kontak di iPhone iOS 17 biar Muncul di Halaman Telepon

Cara Membuat Poster Kontak di iPhone iOS 17 biar Muncul di Halaman Telepon

Software
X Twitter Hapus Fitur Close Friend 'Circle' Bulan Depan

X Twitter Hapus Fitur Close Friend "Circle" Bulan Depan

Software
Beli Samsung Galaxy A34 5G, Bisa Dapat Paket Gaming hingga Rp 1 Juta

Beli Samsung Galaxy A34 5G, Bisa Dapat Paket Gaming hingga Rp 1 Juta

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com