Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Galaxy S III Bakal Kelimpahan Fitur Galaxy S4

Kompas.com - 15/03/2013, 13:54 WIB

 

KOMPAS.com - Para konsumen yang baru membeli produk Samsung Galaxy S III boleh jadi cukup iri dengan kehadiran Galaxy S4. Bagaimana tidak, smartphone berbasis Android yang baru saja diluncurkan ini hadir dengan berbagai penambahan fitur dari segi software.

Meski begitu, para pemilik Galaxy S III boleh bernafas sedikit lega setelah mendengar berita ini: Samsung berjanji untuk menghadirkan beberapa fitur baru tersebut di dua produk lawasnya, yaitu di Galaxy S3 sendiri dan Galaxy Note 2.

Hal tersebut diungkapkan oleh Drew Blackard, Director of Product Planning untuk bisnis mobile Samsung AS, kepada situs CNET, Jumat (15/3/2013).

"Harapan kami adalah untuk membawa (fitur) yang tidak tergantung terhadap hardware ke produk lain," kata Blackard.

Blackard tidak membeberkan detil mengenai kapan tepatnya Samsung akan menjalankan rencana ini. Namun, sebagai gambaran, dalam rilis-rilis sebelumnya, Samsung memberikan fitur-fitur yang ada di ponsel baru ke ponsel seri lama dalam waktu beberapa bulan. Pembaruan fitur Samsung ini juga tidak tergantung dengan pembaruan versi Android.

Dalam sebuah acara yang berlangsung di New York, Kamis (14/3/2013), Samsung meluncurkan ponsel andalan terbarunya, Galaxy S4. Ponsel yang satu ini mendapatkan banyak perhatian karena hadir dengan berbagai peningkatan dari segi hardware maupun software. Walaupun begitu, produk yang satu ini tidak mendapatkan perbedaan yang mencolok dari segi desain, jika dibandingkan dengan Galaxy S generasi sebelumnya.

Berita-berita lain terkait Samsung Galaxy S4 dapat diikuti di liputan khusus "Peluncuran Galaxy S4" dari tautan berikut ini atau tautan ini untuk akses dari ponsel/tablet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com