Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Canggihnya Registrasi Pesta Google 2013

Kompas.com - 16/05/2013, 14:18 WIB

Oleh: Yansen Kamto*

SAN FRANCISCO, KOMPAS.com - Google I/O 2013, sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, diadakan di Moscone Center, San Francisco, Amerika Serikat. Gedung pertemuan ini tepat berada di jantung kota San Francisco, tidak jauh dari pusat perbelanjaan Union Square.

Gedung pertemuan yang diambil dari nama walikota San Francisco, George Moscone ini seringkali dipakai sebagai tempat untuk menghelat berbagai konferensi dan seminar seputar teknologi, seperti Oracle OpenWorld, Macworld Expo, hingga Apple Worldwide Developers Conference.

Pertama kalinya tiba di Moscone Center, saya langsung disambut pin merah khas Google Maps dalam ukuran raksasa. Pin merah ini menjadi salah satu andalan di Google I/O, di mana tahun lalu, pin ini juga hadir memeriahkan dekorasi Moscone Center.

1. Pin merah khas Google Maps - Yansen Kamto

Begitu saya memasuki pintu barat, saya disambut sebuah dinding yang didekor dengan logo Google I/O ukuran besar, berwarna biru dan merah dengan motif gradasi yang sangat unik. Saya pun tergoda untuk mengambil foto di depannya.

2. Logo Google I/O 2013 - Yansen Kamto

Kemudian saya teringat bahwa waktu sudah menunjukkan pukul 19.30 di hari Selasa, satu hari sebelum pergelaran ini dimulai. Pukul 20.00 adalah batas akhir pengambilan badge peserta di hari itu, sehingga saya buru-buru menghampiri Registration Help Desk. Sebetulnya, saya bisa mengambil badge tersebut di hari H, namun besok pasti sangat padat, dan saya tidak mau mengambil risiko berdesakan dengan para peserta lainnya besok.

Di meja registrasi, saya diminta menunjukkan e-mail konfirmasi berisi QR code yang kemudian dihadapkan ke arah monitor. Dalam sekejap, QR code tersebut dibaca oleh komputer yang langsung menampilkan nama lengkap saya. Petugas registrasi kemudian mengarahkan saya ke tempat pengambilan badge seraya mengatakan bahwa saya telah berhasil registrasi ulang.

3. Monitor PC di tempat registrasi - Yansen Kamto

Di lokasi pengambilan badge terpampang sebuah monitor yang juga tertera nama saya, kali ini lengkap dengan ukuran kaos yang telah saya isi pada saat registrasi online. Dengan sigap, sang petugas memberikan badge saya berikut sebuah kaos resmi I/O berwarna abu-abu tua yang begitu sederhana namun berkelas.

Yang sangat menarik adalah informasi yang tertera di balik badge yang saya terima. Selain tertera informasi yang berisi nama jaringan WiFi serta password, di badge tersebut juga tertulis, "NFC Enabled. Tap your badge to share and discover." Saya langsung membatin, canggih benar ya, jadi makin penasaran badge NFC ini bisa dibuat untuk apa saja?

4.1. Badge (1) - Yansen Kamto

4.2. Badge (2) - Yansen Kamto

Belum selesai saya terkagum-kagum di tempat pengambilan badge, saya melangkah ke area yang bertulisakan "Google Store."

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

    Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

    Gadget
    Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

    Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

    Game
    Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

    Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

    e-Business
    Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

    Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

    Internet
    Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

    Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

    Internet
    Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

    Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

    e-Business
    Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

    Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

    Gadget
    WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

    WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

    Internet
    Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

    Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

    e-Business
    Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

    Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

    Gadget
    10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

    10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

    Gadget
    Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

    Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

    Gadget
    Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

    Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

    Software
    Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

    Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

    e-Business
    Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

    Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

    Game
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com